BID HUMASSATKER

Sinergitas TNI-Polri Dalam Mengamankan Halal Bihalal Idul Fitri 1443 Hijriah dan Tablig Akbar

Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Agar kegiatan Halal Bihalal Idul Fitri 1443 hijriah dan Tablig Akbar berjalan aman dan lancar Polsek Bunta bersama Koramil Bunta melaksanakan pengamanan di lokasi, Minggu (15/05/2022).

Bertempat di Desa Dwipakarya Kecamatan Simpang Raya Kabupaten Banggai, kegiatan tersebut digelar di pelataran Masjid Nurul Hidayah dengan mengambil tema “Merajut Ukhuwah Dalam Kemenangan”.

Dalam kegiatan tersebut juga di hadiri Bupati Banggai Ir. H Amirudin Tamoreka, Anggota DPRD Kabupaten Banggai, Camat Simpang Raya, Kapolsek Bunta Iptu Nanang Afrioko, SH MH, Danramil 1308-02 Bunta, kepala KUA Kecamatan Bunta, Simpang Raya dan Nuhon, para tokoh agama, tokoh perempuan dan tokoh pemuda.

Dalam kesempatannya Kapolsek Bunta Iptu Nanang menjelaskan, pengamanan ini dilakukan demi kelancaran dan suksesnya kegiatan ini.

“Selain pengamanan terbuka, kami juga melakukan pengamanan tertutup serta pengaturan arus lalu lintas di sekitar lokasi,”Ujar Nanang.

“Kami berharap melalui pengamanan ini  kegiatan dapat berjalan aman dan lancar tanpa adanya gangguan sedikit pun,” Ungkapnya.

Kegiatan itu juga turut dihadiri penceramah Nasional DR KH Reza Ahmad Zahid LC, MA serta dirangkaikan silaturahmi Bupati Banggai bersama masyarakat Kecamatan Simpang Raya, Kecamatan Bunta dan Kecamatan Nuhon.(fn)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *