Hadir Di Setiap Pagi, Polri Lakukan Strong Point Ciptakan Kelancaran Arus lalulintas
Palu, Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Guna menjamin kelancaran arus lalu lintas dalam mengurai kemacetan di jalan raya, Direktorat Samapta Polda Sulteng melalui tim patroli presisi tadulako rutin melaksanakan strong point pagi di perempatan jalan Ahmad Yani, Jumat (03/02/2023).
Dengan melakukan pengaturan arus lalu lintas Dit Samapta Polda Sulteng ingin memberikan rasa aman dan nyaman bagi pengguna jalan dan anak-anak yang akan berangkat sekolah.
Kegiatan strong point pagi ini dipimpin Aipda Novitus Taviona Panit Unit Siturjawali Subdit Gasum Ditsamapta Polda Sulteng, dengan tujuan memberikan pelayanan terbaik, agar aktifitas masyarakat dapat berjalan lancar dan aman.
Dengan hadirnya petugas Kepolisian untuk mengatur lalu lintas dapat memberikan pelayanan kamtibmas kepada pengguna jalan terutama kepada para pelajar yang hendak menuju sekolah.
Dalam kesempatan tersebut Aipda Novitus bersama tim juga melakukan himbauan kepada warga yang dijumpai untuk selalu mematuhi peraturan lalu lintas dengan melengkapi kelengkapan dalam berkendara seperti menggunakan hlem, memasang kaca spion dan kelengkapan lainnya.
“Kami menghimbau kepada masyarakat untuk tertib dalam berkendara di jalan raya serta mematuhi rambu – rambu lalu lintas yang telah terpasang, dan tak lupa kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama menjaga situasi kamtibmas agar selalu aman, nyaman dan kondusif,”Tutup Novitus.(DA)