POLRESPOLRES DONGGALA

Serah Terima Piket Jaga, Wakapolres Donggala Berikan Arahan Ke Personil Piket.

Donggala – Tribratanews.sulteng.polri.go.id

Dalam rangka memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat dan pengamanan Mako Polres Donggala personel Piket SPKT Dan Piket Fungsi melaksanakan serah terima tugas Penjagaan Secara Rutin di depan penjagaan Mako Polres Donggala,Kamis ( 02/03/23).

Serah terima tugas jaga wajib dilaksanakan anggota Piket, disamping untuk mengecek keberadaaan anggota, juga untuk meningkatkan disiplin dan tata tertib anggota dalam melaksanakan tugas serta mengoptimalkan tugas pengamanan Mako, sekaligus pelayanan kepada masyarakat.

Kapolres Donggala AKBP Efos Satria Wisnuwardhana,S.I.K.,M.I.K melalui Wakapolres Kompol Nazarudin,S.H mengatakan dalam serah terima penjagaan Anggota SPKT maupun Piket Fungsi tersebut baik yang lepas jaga maupun yang akan naik piket agar dilaksanakan  pengecekan seluruh barang inventaris dinas yang ada, terutama kendaraan, Senpi dan Amunisi dinas serta setiap kegiatannya di dokumentasikan. ” Tutur waka

Kepada pak David agar mengecek register-register terkait dengan pelaksanaan tugas jaga,  mutasikan setiap kegiatan, barang inventaris dinas, serta jumlah tahanan nantinya pastikan dalam keadaan aman dan lengkap dan pada malam hari dilaksanakan pengecekan ulang”. Tambah Kompol Nazarudin

“siap komandan..! Serah terima tugas penjagaan anggota jaga SPKT dan piket fungsi rutin dilaksanakan setiap harinya sesuai dengan SOP yang sudah berlaku, sekaligus mengecek barang – barang inventaris piket ” tutur anggota piket

Polres Donggala (As/Hms)