BID HUMASGeneralLatestNewsSATKER

Jangan tunggu bola, tapi jemput bola itulah karakter Kapolda Sulteng

Tribratanews, Palu – Jumat 14/04/23. Menurut para ahli manajeman bahwa Pimpinan adalah seseorang yang memiliki kemampuan khusus untuk mempengaruhi anak buahnya dalam mencapa tujuan. Sedangkan kepemimpinan adalah seni mempengaruhi anak buah dalam mencapai tujuan. Masing masing pimpinan memiiki seni dalam menjalankan kepemimpinanya. Termasuk Kapolda Sulteng Irjen Pol Agus Nugroho, SIK, SH, MH yang baru beberapa hari mejabat. Seni kepemimpinan Kapolda Sulteng dapat dilihat dari arah kebijakan yang menjadi Commander wish Pati Bintang dua tersebut.

Bila ingin dihormati maka kita harus menghormati, menghormati orang tidak mengurangi kehormatan diri. Rupanya hal inilah yang dilakukan oleh Kapolda Sulteng yang belum lama menjabat. Hari hari pertama bertugas Kapolda Sulteng Irjen Pol Agus Nugroho SIK, SH, MH bersilaturahmi dengan unsur forkompimda Sulteng, satu persatu Kapolda sambangi di tempat tugasnya masing masing. Inilah sisi penghormatan Kapolda Sulteng terhadap mitra kerjanya di lingkungan propinsi Sulawesi Tengah.

Di berbagai kunjunganya Kapolda Sulteng selain memerkenalkan diri juga meminta agar silaturahmi terjalin antar pimpinan daerah sehingga dengan kordinasi yang baik semua permasalahan apapun dapat diselesaikan dengan baik. Kapolda juga meminta agar bukan saja antar pimpinan, namun di tingkat pelaksana di lapangan juga harus terjalin sinergitas. Dengan demkian akan terhindar miskomunikasi anatar anggota di lapangan.

Apabila kita cermati seni kepemimpinan Kapolda Sulteng Irjen Pol Agus Nugroho SIK,SH, MH lebih mengedepankan proaktif, maksudnya kita tidak boleh menunggu bola, namun lebih kepada menjemput bola. Jangan sampai sudah ada kejadian baru kita bergerak, namun bagaimana mencegah agar kejadian dapat ditekan seminimal mungkin. Dengan demikian korban tindak kejahatan dapat ditekan bila perlu jangan sampai masyarakat menjadi korban kejahatan. (ab)