TIM SUPERVISI WASDAL OPS KETUPAT TINOMBALA 2023 POLDA SULTENG DI POLRES TOLITOLI
Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Polres Tolitoli terima kunjungan Tim Supervisi Wasdal Ops Ketupat Tinombala 2023 dari Itwasda Polda Sulteng di ruang Operator Bag Ops Polres Tolitoli, Selasa, (25/04/2023)
Ketua Tim B KOMPOL I Made Madya dan anggota BRIPTU Septian Wagiu langsung melaksanakan pemeriksaan berkas terkait Ops Ketupat Tinombala 2023 yang di terima oleh Karendal Ops KOMPOL Alfius SH, dan Ka Wasops Res AKP Audy Karel Longdong serta Ka Renmin BRIPKA Sugeng Bowo Raharjo.

Karendal Ops Polres Tolitoli KOMPOL Alfius Parangi, SH menjelaskan tujuan dari Was Ops Itwasda ini adalah untuk melakukan pengawasan dan pengecekan kegiatan, data dukung terkait dengan proses perencanaan, pelaksanaan, pengendalian serta pertanggung jawaban keuangan dan hibah.
“Ya kita bekerja kan harus jelas, baik sasaran maupun cara bertindak, sehingga sesuai dengan harapan operasi yakni hasil yang dicapai, apalagi ini didukung anggaran harus jelas administrasinya,” kata Karendal Ops.
Selama pemeriksaan dan pendalaman administrasi, tidak ada ditemukan kekeliruan yang berdampak pelanggaran, mulai dari perencanaan hingga pelibatan anggota dilapangan.
“Kita berterima kasih bekerja di musim liburan Pasca Hari Raya Idul Fitri semua pelaksanaan tugas berjalan lancar dan personil yang melaksanakan tugas tetap sehat,” pungkasnya. (DA)