Plh Kapolsek Luwuk Pimpin Pengamanan Unras Mahasiswa di Tugu Adipura
Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Kepolisian Sektor Luwuk melakukan pengamanan kegiatan aksi unjukrasa oleh sekelompok mahasiswa yang mengatasnamakan Aliansi Front Rakyat Sipil (FRAKSI), dengan rute Universitas Tompotika Luwuk dan Tugu Adipura. Kamis (7/9/2023) siang.
Pengamanan unras tersebut dipimpin langsung oleh Plh Kapolsek Luwuk Kompol Z Ginoga didampingi Kanit Turjawali Samapta Polres Banggai IPDA Alwi O. Polii.

“Atensi pimpinan, dalam pelaksanaan pengamanan aksi unras agar tidak ada personil yang membawa senpi dan laksanakan pengamanan dengan humanis, upaya kita adalah prefentif bukan represif,” ujar Kompol Ginoga saat pimpin apel pengamanan tersebut.
Untuk mengamankan kegitan itu, sedikitnya ada 20 personel polisi yang dikerahkan ke lokasi unjukrasa. Dan selama kegiatan unras di Tugu Adipura Luwuk tersebut berjalan aman dan kondusif.

Sementara, massa mahasiswa menyampaikan sejumlah tuntutannya, diantaranya menolak masuknya perusahaan tambang batu gamping di Kawasan Krast Kabupaten Banggai Kepulauan.
“Adik-adik mahasiswa menilai ekosistem dan ekowisata Banggai Kepulauan akan terancam dengan beroperasinya perusahaan tambang batu gamping,” tutur Plh Kapolsek Luwuk.*Humas Polres Banggai