GIAT OPSNewsOPINIPOLRESPOLRES TOLI-TOLI

Kapolres Tolitoli Turut Berperan dalam Pemusnahan Barang Bukti di Kejari Kabupaten Tolitoli

Tribratanews.suteng.polri.go.id – Kapolres Tolitoli, AKBP Bambang Herkamto, S.H., turut hadir dalam kegiatan pemusnahan barang bukti yang telah memiliki kekuatan hukum tetap di Kejaksaan Negeri Tolitoli. Rabu (22/05/2024)

Acara ini diselenggarakan di Kantor Kejaksaan Negeri Tolitoli, dengan menghadirkan sejumlah Forkopimda, Bupati Tolitoli, DAN Lanal termasuk Kepala Kejaksaan Negeri, Kalapas Kelas II B, dan Ketua Pengadilan Negeri.

Kapolres Tolitoli AKBP Bambang Herkamto, S.H., mengatakan harapannya agar jumlah barang bukti khususnya narkotika dapat berkurang di masa mendatang. Barang bukti yang dimusnahkan mencakup seluruh wilayah Kabupaten Tolitoli.

Di antara barang bukti yang dimusnahkan adalah narkotika jenis sabu, juga dilakukan pemusnahan barang bukti tindak pidana umum lainnya.

Proses pemusnahan dilakukan dengan berbagai metode, termasuk secara dibakar.

Kegiatan ini menunjukkan komitmen bersama dalam memberantas kejahatan dan menjaga keamanan serta ketertiban masyarakat di Kota Tolitoli