BID HUMASGeneralLatestNewsSATKER

Terima Kunjungan Silaturahmi Pemenang Lomba Debat Hukum, Ini Pesan Kapolda Sulteng

Tribratanews, Palu – Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sulawesi Tengah (Sulteng), Irjen Pol Dr. Agus Nugroho, S.I.K, S.H., M.H., menerima kunjungan silaturahmi dari para peserta pemenang lomba Debat Hukum Polda Sulteng dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78, Senin 10/06/2024 siang, di ruang kerja Kapolda.

Dalam pertemuan tersebut, Kapolda Sulteng yang didampingi oleh Kepala Bidang Hukum (Kabidkum) Polda Sulteng, Kombes Pol. Saptono, S.I.K, M.H, C.P.H.R., itu menyampaikan pesan-pesan penting kepada para peserta yang akan mewakili Sulawesi Tengah dalam kontestasi debat hukum ditingkat regional timur.

Kapolda berpesan agar para peserta berkompetisi dengan sportif dan berusaha sebaik mungkin untuk menjadi representasi yang baik bagi wilayah timur Indonesia hingga ke tingkat nasional.

“Berusahalah sebaik mungkin dan berkompetisilah dengan sportif. Selain itu, jangan lupa untuk berdoa, meminta restu dari orang tua, serta menjaga kesehatan fisik dan mental,” ujar Kapolda Sulteng.

Kabid Humas Polda Sulteng Kombes Pol Djoko Wienartono mengatakan selain memberikan arahan, Kapolda juga memberikan motivasi dan dukungan penuh kepada para peserta.

“Hal ini sebagai bentuk proyeksivitas untuk membangkitkan semangat dan usaha dari para peserta Sulteng dalam mengikuti perlombaan debat hukum ditingkat regional timur yang akan digelar pada tanggal 12 Juni 2024 mendatang di Makassar, Sulawesi Selatan,” tuturnya.

“Kegiatan ini menunjukkan komitmen Polda Sulteng dalam mendukung dan memajukan potensi generasi muda, khususnya dalam bidang hukum. Semoga para peserta dapat memberikan yang terbaik dan membawa nama baik Sulawesi Tengah hingga ditingkat nasional,” pungkasnya.

Turut mendampingi para peserta pemenang lomba debat hukum yakni Bapak Dr. Rahmat Bakri, S.H., M.H., Bapak Saharuddin Johas, S.H., M.H., serta mentor, Mohamad Reza.

Sedangkan peserta pemenang lomba debat hukum berasal dari Universitas Tadulako (Untad), yaitu Aditya Risky Prasetyo, Intje Safira Dahlan, dan Clarissa Samantha Potuh.(fn)