BID HUMASLatestNewsPOLRESPOLRES BANGGAISATKER

Gerak Cepat, Polsek Balantak Bersihkan Pohon Tumbang

Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Akibat angin kencang disertai hujan intensitas tinggi yang terjadi beberapa hari ini di Kecamatan Balantak, mengakibatkan pohon tumbang yang menghalangi akses jalan antara Kelurahan Balantak menuju Desa Tanggawas.

Hal ini kemudian mendapat respon cepat dari jajaran Polsek Balantak Polres Banggai.

Kejadian tersebut terjadi pada Jumat, (21/6/2024) sekira jam 19.30 Wita. Tidak tinggal diam, Wakapolsek Balantak IPTU Alfius Dapimoendi, bersama sejumlah anggota langsung melakukan aksi nyata membersihkan batang pohon yang menghalangi ruas jalan.

Dengan peralatan seadanya, namun semangat melayani yang tinggi, batang dan ranting dibabat habis guna tidak mengganggu aktivitas jalan. Sedikit demi sedikit, akhirnya selesai dan akses jalan dapat dilalui tanpa hambatan.

“Ini jalan umum yang biasa dipakai masyarakat sehari-hari. Kami tidak ingin aktivitas masyarakat terganggu,” ucap Wakapolsek.

Setelah menyelesaikan pembersihan pohon tumbang, IPTU Alfius bersama anggotanya kembali melakukan patroli di wilayah hukum Polsek Balantak.

“Musim hujan seperti ini, kami ingin melihat langsung keadaan masyarakat. Jika kami melihat ada yang membutuhkan bantuan, tentu kami ada untuk membantu,” ujarnya.

Ia menghimbau kepada masyarakat untuk tetap waspada dengan cuaca saat ini. Namun, ia meminta untuk tidak panik, jika membutuhkan bantuan bisa langsung menginfokan ke Polsek Balantak.*HumasPolresBanggai