Di Duga Masalah Rumah Tangga Pria 34 Tahun Ditemukan Meninggal Dunia.
Polresta Palu,-Polsek Palu Barat Mendatangi TKP dimana telah di temukan seorang pria JW (34) ditemukan meninggal dunia di sekitar Pasar Inpres, Kelurahan Kamonji, Kecamatan Palu Barat di kamarnya pada Kamis malam 4/7/2024, sekitar pukul 23.15 Wita.
Kapolsek Palu Barat Iptu Makmur, S.Sos, menyampaikan berdasarkan keterangan saksi sdra Imran, bahwa sekitar pukul 23.15 Wita, ia menerima telepon dari istri korban yang panik dan mengabarkan bahwa suaminya berniat mengakhiri hidupnya. Segera setelah itu, Imran bergegas menuju rumah korban dan mendapati pintu kamar terkunci. Setelah mendobrak pintu, Imran menemukan JW sudah tergantung di atas kasur.
Tak lama berselang, saudara korban, Rake, yang mendapat kabar dari Imran, bersama seorang rekan bernama Tian, segera menuju tempat kejadian perkara (TKP). Setibanya di TKP, mereka menemukan korban masih tergantung. Tian kemudian memotong tali rafia yang digunakan JW dengan sebilah parang dan meletakkan tubuh korban di atas kasur.
Keterangan lain mengungkapkan bahwa sebelum mengakhiri hidupnya, JW sempat melakukan panggilan video dengan istrinya.
Polisi yang tiba di TKP segera mengamankan area, dan melakukan pengumpulan bahan keterangan (Pulbaket), dan menghubungi tim Inafis Polresta Palu untuk penanganan lebih lanjut. Namun, pihak keluarga korban menolak dilakukan otopsi dan telah menandatangani surat penolakan tersebut.
Peristiwa ini menambah daftar panjang kasus bunuh diri di Kota Palu dan sekitarnya, menyisakan duka mendalam bagi keluarga dan kerabat korban. Masyarakat diimbau untuk lebih peka terhadap tanda-tanda depresi atau keputusasaan yang mungkin dialami oleh orang-orang di sekitar mereka, serta untuk tidak ragu mencari bantuan profesional.