Uncategorized

Polisi Goes to School” Kapolsek Pamona Utara Berikan Materi Kamtibmas dan Etika

Pamona Utara – Kapolsek Pamona Utara, AKP I Wayan Alfret Boni Patius, S.H, menjadi pembicara dalam program “Polisi Goes to School” di SMAN 1 Pamona Utara. Dalam kesempatan ini, Kapolsek memberikan materi tentang Kamtibmas dan Etika kepada para siswa. Selasa (9/7/2024).

Program “Polisi Goes to School” merupakan salah satu bentuk kepedulian Polsek Pamona Utara dalam mendukung pendidikan karakter dan moral bagi generasi muda. Program ini juga merupakan bagian dari tugas dan tanggung jawab anggota POLRI untuk selalu memberikan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan kepada masyarakat. Mengingat manfaatnya yang sangat besar bagi generasi penerus bangsa.

Kapolsek Pamona Utara menyampaikan bahwa peran dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) bukan hanya tanggung jawab pihak keamanan, tetapi harus dimulai dari kesadaran diri sendiri.

“ keamanan dan ketertiban bukan hanya tugas pihak keamanan seperti polisi, tetapi juga tanggung jawab setiap anggota masyarakat. Kesadaran diri untuk berperilaku sesuai norma, menjaga lingkungan sekitar, dan saling menghormati satu sama lain adalah langkah awal yang sangat penting untuk menciptakan suasana yang aman dan tertib” tuturnya.

Kapolsek juga menekankan pentingnya ketaatan kepada guru dan orang tua serta mengingatkan siswa untuk memegang teguh janji siswa. Selain itu, Kapolsek juga memberikan pemahaman tentang tata cara dan etika berlalu lintas serta faktor-faktor yang dapat menyebabkan kecelakaan lalu lintas.

“ Menghormati dan mematuhi nasihat serta arahan dari guru dan orang tua merupakan dasar penting dalam pembentukan karakter dan disiplin diri. Ini juga mencerminkan nilai-nilai moral dan etika yang penting dalam kehidupan sehari-hari, patuhi Rambu-rambu Lalu Lintas dan aturan lainnya seperti menggunakan helm dan jangan lupa menghormati pengguna jalan lain”. ucapnya.

Tidak hanya tentang etika berlalu lintas, kapolsek juga menekankan masalah penyalahgunaan narkoba di kalangan pelajar baik itu pemakai maupun pengedar, dan pentingnya menjauhi narkoba bagi para siswa.

“ Disampaikan kepada para siswa untuk menjauhi barang haram seperti narkoba dan sejenisnya karena dampak negatif yang di timbulkan terhadap diri, keluarga dan lingkungan bahkan dapat narkoba dapat menghancurkan masa depan anda, jangan pernah ada keinginan untuk mencoba-coba, kalau pun ada tolong tinggalkan demi kebaikan anda sendiri ”. tegasnya.

Kegiatan ini berlangsung dengan aman dan kondusif serta mendapat sambutan yang baik dari para siswa dan pihak sekolah. Diharapkan, dengan adanya kegiatan seperti ini, para siswa dapat lebih memahami pentingnya Kamtibmas dan etika sejak dini.

Program ini menunjukkan komitmen Polsek Pamona Utara dalam menciptakan generasi muda yang berkarakter, beretika, dan taat aturan, demi terciptanya masyarakat yang aman dan tertib.