BID HUMASLatestNewsPOLRESPOLRES BANGGAISATKER

Cegah Kemacetan, Satlantas Polres Banggai Tegur Pemilik Kendaraan Parkir Sembarangan

Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Kelancaran arus lalu lintas di jalan sangat penting untuk mobilitas dan efisiensi trasportasi. Untuk meningkatkan kelancaran tersebut Polres Banggai aktif melaksanakan patroli.

Kasat Lantas Polres Banggai AKP Arta Dwi Kusuma, mengatakan, salah satu penyebab terganggunya arus lalu lintas adalah kendaraan yang parkir sembarangan.

“Kendaraan yang diparkir sembarangan bisa menghalangi pandangan dan menyebabkan kecelakaan,” kata Arta Dwi Kusuma, kepada media di Kawasan Bukit Halimun, Luwuk Selatan, Rabu (17/7/2024) pagi.

Ia menjelaskan, jajaran Satlantas Polres Banggai rutin melakukan teguran dan sosialisasi kepada para pemilik kendaraan yang ditemukan parkir sembarangan.

“Teguran dilakukan dengan cara tegas namun humanis,” jelasnya.

Dirinya pun mengimbau, kepada seluruh pengguna jalan yang memiliki kendaraan untuk tidak memarkir sembarangan demi terciptanya kamseltibcar lalu lintas di jalan.

“Salah satu penyebab kemacetan adalah kendaraan yang parkir sembarangan di bahu jalan,” tutupnya.*HumasPolresBanggai