Kapolres Donggala Dukung Pembangunan Daerah, turut Hadiri Peletakan Batu Pertama di 2 Lokasi
Donggala – Tribratanews.sulteng.polri.go.id
Kabupaten Donggala memperingati hari jadinya yang ke-72 dengan upacara yang berlangsung khidmat di halaman Kantor Bupati Donggala. Donggala,(12/08/24)
Acara yang dihadiri oleh berbagai unsur pemerintahan, TNI-Polri, tokoh masyarakat, serta masyarakat umum ini, menjadi momen refleksi dan peringatan sejarah panjang Kabupaten Donggala.
Kapolres Donggala, AKBP Efos Satria Wisnuwardhana, S.I.K., M.I.K., turut hadir dalam upacara ini sebagai bagian dari tugasnya menjaga sinergitas antara Polri dengan pemerintah daerah dan masyarakat. Seusai upacara, Kapolres bersama Penjabat (PJ) Bupati Donggala, Moh. Rifani, S.Sos., M.Si., menghadiri dua kegiatan penting lainnya yang menjadi rangkaian dari peringatan HUT Donggala.” Ucap Kasihumas
Giat pertama yang mana peletakan batu pertama untuk pembangunan Gedung Laboratorium Kesehatan Daerah, gedung ini diharapkan akan menjadi fasilitas yang sangat diperlukan untuk meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat Kabupaten Donggala. ” Terang Kapolres
Dalam acara simbolis peletakan batu pertama ini, Kapolres AKBP Efos mengucapkan harapan yang dalam, “Semoga berkah,” sebagai doa agar pembangunan gedung tersebut berjalan lancar dan membawa manfaat yang besar bagi masyarakat.” Ucapnya
Kegiatan kedua yang dihadiri oleh Kapolres dan PJ Bupati adalah peletakan batu pada Tugu di Bundaran Anjungan Gonenggati. Tugu ini direncanakan menjadi ikon baru Kabupaten Donggala, yang tidak hanya menjadi lambang estetika kota tetapi juga menyimpan nilai sejarah dan budaya yang tinggi. Kapolres kembali mendampingi PJ Bupati dalam prosesi ini, menunjukkan komitmen Polri dalam mendukung pembangunan daerah dan kebersamaan dengan masyarakat.” Terang AKBP Efos
Dalam pesannya, Kapolres AKBP Efos Satria Wisnuwardhana mengingatkan pentingnya menjaga kekompakan dan kebersamaan antara semua elemen masyarakat dan pemerintah dalam membangun Kabupaten Donggala. “Mari kita bersama-sama menjaga dan merawat setiap pembangunan yang dilakukan, karena ini semua demi kemajuan kita bersama,” ucap Kapolres.
Rangkaian kegiatan ini menjadi simbol dari komitmen Pemerintah Kabupaten Donggala dan Polri untuk terus bekerja sama dalam menciptakan daerah yang maju, aman, dan sejahtera bagi seluruh masyarakat. ” Pungkasnya
Polres Donggala (As/Hms)