POLRESPOLRES DONGGALA

Jelang Akhir Pekan : Polsek Banawa Polres Donggala  Rutin Patroli di Tempat Wisata. 

Donggala – Tribratanews.sulteng.polri.go.id

Polsek Banawa terus meningkatkan patroli rutin guna menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukum mereka. Sabtu,(12/10/24)

Dalam patroli kali ini, dipimpin oleh Kanit Samapta Polsek Banawa, AIPDA Sang Made Satya, bersama dua personel lainnya, yakni AIPTU M.S. Laisouw dan BRIPKA Nur Hermansyah Mamonto, menggunakan kendaraan patroli R-4 untuk berkeliling di Kecamatan Banawa.

Salah satu fokus utama dalam patroli tersebut adalah memantau situasi keamanan di sekitar Tempat Wisata Tanjung Karang menjelang akhir pekan dan hari libur.” Ucap KasiHumas AKP Nyoman 

Tempat wisata ini kerap menjadi destinasi favorit bagi masyarakat setempat maupun wisatawan, sehingga memerlukan pengawasan khusus guna mencegah potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).” Tambahnya 

Kanit Samapta Polsek Banawa, AIPDA Sang Made Satya, bersama timnya berpatroli untuk memastikan lingkungan tetap aman dan nyaman bagi pengunjung. ” Ungkapnya 

Kegiatan ini juga sebagai bentuk langkah pencegahan terhadap berbagai potensi gangguan, seperti tindakan kriminal, kecelakaan, dan pelanggaran hukum lainnya di tempat wisata dan sekitarnya.” Tutur Kanit Patroli

Kapolres Donggala AKBP Efos Satria Wisnuwardhana,S.I.K.,M.I.K melalui Kapolsek Banawa, IPTU Safri, S.H., menjelaskan bahwa patroli ini merupakan bagian dari upaya preventif Polsek Banawa untuk meminimalisir gangguan Kamtibmas, terutama di tempat-tempat yang memiliki kerawanan tinggi menjelang akhir pekan. 

“Kami terus berupaya menjaga keamanan wilayah, terutama di lokasi-lokasi yang menjadi pusat keramaian saat akhir pekan seperti Tanjung Karang. Ini juga merupakan bentuk giat imbangan kepolisian dalam menjaga situasi agar tetap kondusif di wilayah hukum Polsek Banawa,” ujar Kapolsek.

 ” Lewat Patroli ini salah satu kepolisian untuk mendekatkan diri dengan masyarakat, memberikan himbauan, serta memastikan bahwa situasi tetap terkendali.

Patroli rutin ini akan terus dilakukan secara berkala sebagai bagian dari komitmen Polsek Banawa untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat serta menjaga keamanan dan ketertiban di wilayahnya.” Pungkasnya 

Polres Donggala (AS/HMS)