Perayaan Natal Oikumene Polsek Palu Selatan Polresta Palu: Merajut Kasih dalam Kebersamaan.
Polresta Palu, Selasa (3/12) – Dalam suasana penuh sukacita, Polsek Palu Selatan Polresta Palu dalam Perayaan Natal Oikumene di Aula Polsek Palu Selatan, Jalan Zebra, Kota Palu. Ibadah yang berlangsung pada malam ini mengangkat tema “Marilah Sekarang Kita Pergi ke Betlehem” (Lukas 2:25) dengan subtema “Cinta Kasih Kristus yang Menggerakkan Persaudaraan.”
Perayaan ini dirangkai dengan syukuran atas suksesnya tahapan Pilkada 2024 di Kota Palu yang berlangsung aman dan damai. Ibadah Natal dipimpin oleh Pendeta Felix Anthonie, M.Th., yang menghadirkan pesan mendalam tentang pentingnya cinta kasih Kristus dalam mempererat persaudaraan, baik dalam kehidupan beragama maupun bermasyarakat.
Hadir dalam perayaan tersebut Kapolsek Palu Selatan AKP Velly, S.H., Ketua Bhayangkari Ranting Palu Selatan, para pejabat utama Polresta Palu, serta personel Polsek Palu Selatan dan Siswa SPSN Labuan Panimba Polda Sulteng bersama tamu undangan lainnya. Dalam sambutannya, Kabag Log Polresta Palu, Kompol F. Tarigan, S.H., M.H., yang hadir mewakili Kapolresta Palu, mengapresiasi inisiatif penyelenggaraan Natal Oikumene ini.
Kompol F. Tarigan menyampaikan harapannya agar perayaan Natal seperti ini terus dilaksanakan sebagai ajang silaturahmi bagi umat Kristiani. “Kita berharap kegiatan ini mampu memperkuat tali persaudaraan dan semangat kebersamaan, tidak hanya antarumat Kristiani, tetapi juga dengan seluruh elemen masyarakat Kota Palu,” ujarnya.
Perayaan Natal Oikumene Polsek Palu Selatan diwarnai dengan lantunan puji-pujian, doa syukur, dan pesan kebangsaan yang mengajak semua pihak untuk terus menjaga kerukunan dan perdamaian. Kebersamaan yang tercipta dalam acara ini menjadi momentum berharga untuk menegaskan kembali nilai-nilai kasih Kristus sebagai landasan hidup bersama.
Dengan dihadiri berbagai lapisan masyarakat dan pejabat, perayaan ini menegaskan komitmen Polri, khususnya Polsek Palu Selatan, untuk terus membangun hubungan harmonis dengan masyarakat melalui pendekatan yang penuh kasih dan persaudaraan.
Perayaan ditutup dengan kebersamaan yang hangat dalam sesi ramah tamah, meninggalkan kesan mendalam bagi semua yang hadir. Semoga semangat Natal ini menjadi inspirasi untuk menjaga kerukunan, kedamaian, dan persatuan di Kota Palu.