LatestNewsPOLRESPOLRES DONGGALA

Gangguan Kamtibmas di Desa Labuan Induk, Polsek Labuan Bersama Sat Samapta Res Donggala Atasi Situasi Tension Tinggi

Donggala – Tribratanews.sulteng.polri.go.id

Kepolisian mengutamakan pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (harkamtibmas) dengan mengoptimalkan patroli dengan target kejahatan konvensional. Selain itu, jajaran Kepolisian juga diminta merespon cepat setiap aduan yang meresahkan masyarakat. Dalam memberikan pelayanan maksimal. Kamis (13/2/25)

Seperti yang terjadi pada Desa Labuan Induk, Kecamatan Labuan. Kejadian tersebut melibatkan keributan antara warga yang disebabkan oleh penolakan keluarga pelaku terhadap pelaksanaan hukum adat yang telah disepakati bersama oleh masyarakat setempat, Rabu (12/2/25) sekitar pukul 17.30 WITA,

Menurut informasi dari warga Peristiwa bermula saat keluarga dari empat pelaku, yang terdiri dari Ronal, Gote, Yavit, dan Moh Anca, menolak atau bahkan menghalangi penerapan hukum adat yang sebelumnya telah disetujui oleh warga desa.” 

Keadaan semakin memanas ketika salah satu anggota keluarga pelaku, yang sedang emosi, mengamuk dengan membawa senjata tajam sebilah parang, yang tentunya membuat warga dan pemerintah desa merasa terancam.

Menyikapi kejadian tersebut, Polsek Labuan segera merespons dengan cepat untuk mengatasi situasi tersebut, Satuan Samapta Res Donggala yang dipimpin langsung oleh Kepala Satuan Samapta (Kasat Samapta) AKP Rislan turun ke lapangan dan membackup Polsek Labuan untuk meredakan ketegangan yang terjadi.” Jelas AKP Rislan

Pihak kepolisian tidak hanya mengamankan lokasi, namun juga melakukan koordinasi intensif dengan berbagai pihak terkait.

Pihak yang terlibat dalam upaya meredakan ketegangan antara lain Pemerintah Desa Labuan Induk, Badan Permusyawaratan Desa (BPD), serta lembaga adat setempat. Dalam koordinasi tersebut, dilakukan dialog dengan pihak-pihak terkait untuk memastikan bahwa hukum adat yang telah disepakati tetap dijalankan dengan cara yang kondusif, sehingga tidak terjadi eskalasi lebih lanjut.” Terang kasi Humas Iptu Hizbullah 

Beruntung, berkat tindakan cepat dari pihak kepolisian, Pemerintah Desa, serta tokoh adat, situasi dapat dikendalikan dengan baik. Masyarakat yang semula terprovokasi dapat tenang kembali, dan ketegangan di desa tersebut akhirnya mereda. Pihak berwenang memastikan bahwa desa dalam kondisi aman dan kondusif, serta tidak terjadi kerusuhan lebih lanjut.” Ungkapnya 

Kapolres Donggala AKBP Efos Satria Wisnuwardhana,S.I.K.,M.I.K melalui Kasat Samapta AKP Rislan mengungkapkan bahwa pihaknya akan terus memantau dan menjaga keamanan di wilayah tersebut, agar kejadian serupa tidak terulang di masa mendatang. Pihak Kepolisian juga mengimbau agar warga desa senantiasa menjaga kerukunan dan mendukung penyelesaian masalah secara bersama-sama melalui mekanisme yang sudah disepakati, baik dalam hukum adat maupun hukum negara.” Ucapnya 

Dengan situasi yang kembali aman, Pemerintah Desa Labuan Induk dan tokoh adat mengapresiasi langkah cepat yang diambil oleh pihak kepolisian dalam mengatasi insiden tersebut. Mereka berharap agar seluruh warga desa dapat lebih memperhatikan kedamaian dan kerukunan demi kenyamanan bersama.

perkembangan situasi yang terjadi di Desa Labuan Induk, yang kini telah kembali kondusif berkat kerjasama antara aparat kepolisian, pemerintah desa, dan tokoh adat.” Pungkas Kasat 

Polres Donggala (AS/HMS)