Rutin Patroli Malam Satgas Preventif Himbau Keselamatan Berkendara dan Ketertiban Parkir
Palu, Tribratanews – Dalam upaya menjaga keamanan, ketertiban, dan keselamatan berlalu lintas di Kota Palu, Satgas Preventif Operasi Keselamatan Tinombala 2025 kembali menggelar patroli malam pada Jumat, 14 Februari 2025. Kegiatan ini dilakukan untuk mengantisipasi kemacetan, mencegah kecelakaan, serta memastikan masyarakat tetap mematuhi aturan lalu lintas.
Dengan menggunakan Sedan Mazda TZ 8.26 dan Daihatsu MuX TZ 8.01, petugas menyusuri berbagai titik strategis di Kota Palu. Selain melakukan pengaturan lalu lintas, petugas juga memberikan himbauan dan teguran kepada pengendara sepeda motor yang tidak menggunakan helm berstandar SNI.
“Kami mengingatkan para pengendara, terutama roda dua, untuk selalu menggunakan helm standar demi keselamatan mereka sendiri. Kecelakaan bisa terjadi kapan saja, dan helm adalah perlindungan utama bagi pengendara motor,” ujar salah satu petugas Satgas Preventif di lokasi.
Tak hanya itu, petugas juga memberikan himbauan kepada para juru parkir agar memastikan kendaraan pengunjung toko diparkir di kantong-kantong parkir yang telah disediakan. Langkah ini dilakukan untuk mencegah parkir sembarangan yang dapat menghambat arus lalu lintas dan menyebabkan kemacetan di pusat kota.
Satgas Preventif menegaskan bahwa kegiatan patroli dan himbauan seperti ini akan terus dilakukan sebagai bagian dari Operasi Keselamatan Tinombala 2025, dengan harapan masyarakat semakin sadar akan pentingnya tertib berlalu lintas dan menjaga keselamatan diri serta orang lain di jalan raya. (fn)