Polsek Bunta Gelar Jumat Curhat, Diskusi Kamtibmas Jelang Putusan MK Terkait Pilkada Banggai 2024
Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Polsek Bunta Polres Banggai punya topik menarik dalam diskusi Kamtibmas bertajuk Jumat Curhat, Jumat (21/2/2025) pagi.
Topik yang kali ini dibahas adalah tahap perselisihan hasil Pilkada Banggai 2024 yang sementara proses sidang di Mahkamah Konstitusi (MK) RI.
Kegiatan Jumat Curhat dipimpin langsung oleh Kapolsek Bunta IPDA Andi Wijanarko dan anggota, serta dihadiri oleh Jemaah Masjid Nurul Huda Kelurahan Bunta I, diskusi berlangsung penuh keakraban.
Semuanya sepakat bahwa keputusan MK terkait sengketa hasil Pilkada Banggai 2024 nantinya adalah bersifat final dan mengikat.
Karena itu, yang penting pada saat ini, bagaimana TNI/Polri bersama pemangku kepentingan dan seluruh lapisan masyarakat di Kecamatan Bunta untuk bersama-sama memelihara situasi Kamtibmas yang sudah baik dan kondusif.
Dalam kesempatan itu pula, Kapolres Banggai AKBP Putu Hendra Binangkari melalui Kapolsek IPDA Andi mengungkapkan bahwa tujuan kegiatan Jumat Curhat ini adalah untuk menjalin silaturahmi antara Polri dengan masyarakat.
“Sekaligus menjadi sarana kita bersama menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan Kondusif jelang putusan MK terkait sengketa hasil Pilkada Banggai 2024 di wilayah hukum Polsek Bunta,” ujarnya.
Selanjutnya, Ia memohon dukungan dan kerjasama serta mengajak semua elemen masyarakat untuk selalu menjaga Kamtibmas agar tetap kondusif jelang putusan MK terkait sengketa hasil Pilkada seyogyanya tanggal 24 Februari mendatang.*HumasPolresBanggai