Bhabinkamtibmas Polsek Lamala Amankan Pawai Obor Warga Desa Tangeban
Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan tahun 2025, warga Desa Tangeban, Kecamatan Masama Kabupaten Banggai kompak gelar pawai obor.
Kegiatan pawai obor sendiri merupakan satu dari beberapa rangkaian kegiatan menyambut bulan puasa, yang dilakukan pada Rabu (26/2) jam 19.30 Wita.
Kegiatan ini dihadiri oleh Kades, Imam Masjid Al Ikhsan, Koramil 1308-06 dan jemaah serta Masyarakat sekitar 1000 orang.
Terlihat ribuan peserta pawai dibekali masing-masing obor berjalan kaki mengelilingi kampung serta diiringi kemeriahan membaca sholawat.
Bhabinkamtibmas Polsek Lamala Bripka Sidik Ukas yang melaksanakan Pengamanan pawai obor tersebut mengatakan bahwa kegiatan ini perlu dimaknai serta diambil hikmahnya adalah semangat menyambut Ramadhan 1446 H yang sangat berarti bagi seluruh umat Islam.
“Sebagai bentuk syukur juga meningkatkan persaudaraan dan kerukunan masyarakat desa,” sebutnya.
“Kami berharap juga bisa meningkatkan ketaqwaan dan membentuk generasi milenial yang menegakan spirit keimanan dan ketaqwaan,” tambah Bhabin.*HumasPolresBanggai