Ramadhan Berkah, Polres Touna Berbagi Takjil Kepada Santri Yayasan Pondok Tahfidz Raudhatul Qur’an
TOUNA – Dalam rangka mempererat silaturahmi dan menebarkan keberkahan di bulan suci Ramadhan, Polres Touna melaksanakan Pembagian Takjil kepada santri Yayasan Pondok Tahfidz Raudhatul Qur’an Jl. Delima Desa Patingko, Kecamatan Ratolindo, Senin (10/3/2025).
Kegiatan yang berlangsung dengan penuh kehangatan ini dihadiri oleh Wakapolres Touna, Kompol Mulyadi, Kasat Binmas AKP Agus Habibie beserta Anggota Sat Binmas Polres Touna, Pimpinan Yayasan Pondok Tahfidz, para santri, serta anak-anak yatim piatu.
Wakapolres Touna, Kompol Mulyadi mengatakan, bahwa kegiatan ini merupakan wujud kepedulian Polri kepada masyarakat, khususnya di bulan suci Ramadhan yang penuh berkah.
“Kami ingin berbagi kebahagiaan dengan masyarakat, terutama para santri dan tokoh agama yang selalu berperan dalam menjaga kerukunan,” ujar Kompol Mulyadi.
Wakapolres berhrap kegiatan ini dapat memberikan manfaat dan mempererat hubungan yang harmonis antara kepolisian dan warga mayarakat.
“Mari terus menjaga kebersamaan dan memperkuat nilai-nilai toleransi serta kepedulian sosial antara sesama,” pungkasnya.
Sementara itu, Pimpinan Yayasan Pondok Tahfidz Raudhatul Quran Ustadz Ilham Badwi mengungkapkan apresiasinya terhadap kegiatan tersebut.
“Kami sangat berterima kasih kepada pihak kepolisian yang telah menunjukkan kepedulian dan kebersamaan dengan masyarakat. Semoga kegiatan seperti ini terus berlanjut dan menjadi inspirasi bagi semua,” tuturnya