BID HUMASSATKER

Antusias Masyarakat Tolitoli Mendaftar Menjadi Polri

Tolitoli, tribratanews.sulteng.polri.go.id – Antusias masyarakat Tolitoli untuk mendaftarkan putra putrinya menjadi casis Bintara dan Tamtama Polri masih begitu tinggi.

Dari hasil pantauan RRI Ketika melepas casis asal Kabupaten Tolitoli Kapolres Tolitoli AKBP Wayan Wayracana Aryawan S.I.K Yang didampingi Kabag SDM AKP Nirman dan Kasi Propam AKP Joko Rahardjo memberikan dorongan dan semangat kepada Casis agar mampu mengikuti setiap tahapan seleksi kedepannya.

“Ucapan terima kasih kepada orang tua yang telah hadir mengantar karena telah mendorong putra putrinya untuk mendaftar sebagai casis Polri di tahun 2025 ini,dan berharap bisa lolos sebagai Anggota Polri” .Ucap Wayan Wayracana.(Jumat, 14/03/2025).

Jumlah casis Bintara sebanyak 76 orang, casis Bintara Perempuan 8 orang dan casis Tamtama sebanyak 5 orang dilepas langsung oleh Kapolres Tolitoli AKBP Wayan Wayracana Aryawan, S. I. K di halaman Mako Polres Tolitoli.

Pada pukul 13.40 rombongan casis Polri diberangkatkan dengan menggunakan kendaraan 1 unit Bus Roda 6 dan kendaraan roda 4 sebanyak 11 unit dikawal langsung oleh pihak Satlantas Polres Tolitoli dengan menggunakan satu 1 unit kendaraan Patroli roda 4 . (ab)