BID HUMASGIAT OPSLatestNewsPOLRESPOLRES BUOLSATKER

Polres Buol Gelar Rakor Lintas Sektoral Operasi Ketupat Tinombala 2025

Buol – Dalam rangka pengamanan Idul Fitri 1446H/2025M di Wilayah Kabupaten Buol. Polres Buol menggelar rapat koordinasi (Rakor) Lintas Sektoral Operasi Ketupat Tinombala 2025 bertempat di Gedung Satya Haprabu Polres Buol, Senin (17/03).

Rapat koordinasi bersama unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) yang dipimpin oleh Kapolres Buol yang diwakili oleh Wakapolres Buol Kompol Suraji, S.Sos didampingi Bupati Buol yang diwakili oleh Kadis Perhubungan Moh. Yamin Rahim, S.H, M.H serta dihadiri oleh PJU Polres Buol, Kapolsek Jajaran, Pabung 1305-BT,Danposal Buol, Kepala Kesbangpol, Kasatpol PP dan instansi terkait.

Dalam rapat tersebut, Kompol Suraji, S.Sos mengatakan, rapat koordinasi dalam rangka menyamakan persepsi dan juga menyamakan langkah nanti dalam melaksanakan pengamanan.

“Tujuan utama rakor ini adalah memperkuat sinergi antara kepolisian, TNI, dan pemerintah kabupaten agar pelaksanaan Operasi Ketupat nantinya dapat berjalan efektif demi kenyamanan serta kelancaran masyarakat. Seperti tagline Polri ‘Mudik Aman, Keluarga Nyaman’, kami ingin memastikan masyarakat bisa merayakan Idul Fitri dengan tenang dan nyaman.” ucap Wakapolres.

Selain itu, Polres Buol juga sudah melakukan pemetaan dengan menempatkan Pos terpadu di titik-titik rawan kecelakaan lalu lintas dan kemacetan.

“Kami telah menyiapkan strategi pengamanan, termasuk menempatkan Pos-Pos di beberapa titik yang sudah ditentukan guna memastikan kelancaran lalu lintas. apabila ada kendala atau permasalahan di jalan silahkan hubungi hotline Polri 110,” Ujar Kompol Suraji.

“Harapannya, berbagai permasalahan yang berpotensi terjadi terutama dalam hal kemacetan dapat diantisipasi dan diurai secara efektif. Dengan demikian, kita dapat bersama-sama menciptakan suasana yang aman dan kondusif selama libur nasional Idul Fitri.” Pungkasnya

Operasi Ketupat Tinombala akan dilaksanakan mulai tanggal 23 Maret 2025 selama 17 Hari sampai dengan tanggal 8 April 2025.