Wujud Kepedulian, Bhabinkamtibmas Polsek Batui Kunjungi Pensiunan Polri yang Sakit
Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Bhabinkamtibmas Polsek Batui, Aiptu Irwan Gafar , menunjukkan kepedulian dan empati kepada purnawirawan Polri yang sedang sakit.
Bhabinkamtibmas melakukan kunjungan ke rumah warga yang juga pensiunan Polri tersebut bernama Jemi Lumi di Kelurahan Sisipan Kecamatan Batui, Banggai, Kamis (10/4/2025).
Kunjungan ini bukan hanya sekadar formalitas, tetapi merupakan upaya nyata untuk memberikan semangat, dukungan, dan doa kepada warga yang tengah mengalami keterbatasan kesehatan.
Saat berkunjung, Aiptu Irwan memberikan semangat dan motivasi. Ia menyampaikan doa agar warga yang sakit segera mendapatkan kesembuhan serta memberikan bantuan.
Diketahui bapak Jemi Lumi sedang menderita sakit stroke yang sudah menahun dan hanya tinggal seorang diri dan dibantu dirawat oleh seorang warga dari Kecamatan Toili.
Melalui kepedulian ini, diharapkan warga yang sakit merasakan dukungan dari aparat kepolisian dan segera pulih dari keterbatasan kesehatannya.
Kapolsek Batui IPTU Rudi Dg. Sumbung menerangkan bahwa peristiwa ini mencerminkan pentingnya keterlibatan sosial Bhabinkamtibmas dalam kehidupan sehari-hari masyarakat termasuk pensiunan Polri yang sedang membutuhkan bantuan.
“Semoga kunjungan dan doa membawa keberkahan dan kesembuhan bagi bapak Jemi Lumi yang sedang sakit, serta memperkuat ikatan kebersamaan antara aparat kepolisian dan purnawirawan,” harapnya.*Humas Polres Banggai