Uncategorized

Peduli Sesama, Rohaniawan Kamtibmas Pikul Keranda Jenazah dalam Prosesi Pemakaman Warga

Parigi Moutong – Dalam upaya menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat, Satgas II Preemtif Ops Madago Raya melalui personel Polsek Balinggi Aipda I Putu Kariasa melaksanakan kegiatan pengawalan dan pengamanan pemakaman almarhumah Lien Penyami, yang berlangsung di Desa Lebagu, Kecamatan Balinggi, Kabupaten Parigi Moutong, Selasa (8/4/2025).

Dalam kesempatan tersebut, Rohaniawan Polri Aipda I Putu Kariasa menyampaikan turut berbela sungkawa serta memberikan pesan kamtibmas kepada masyarakat yang hadir di rumah duka.

“Kami mewakili kepolisian setempat menyampaikan turut berduka cita, serta bela sungkawa yang sedalam-dalamnya,” ujarnya.

Putu Kariasa juga mengajak masyarakat untuk turut menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), serta diminta untuk tidak menyimpan atau menyalahgunakan senjata api maupun bahan peledak.

“Bila terdapat informasi mengenai hal tersebut, masyarakat diminta agar segera melaporkannya kepada pihak kepolisian demi menjaga keselamatan bersama,” imbuhnya.

Selain itu, masyarakat juga diimbau untuk tidak mudah terprovokasi oleh informasi hoaks atau isu-isu yang dapat memecah belah persatuan, terutama menjelang pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) di wilayah Parigi Moutong.

“Kami mengajak masyarakat untuk terus menjalin sinergi dalam menciptakan suasana yang aman, damai, serta menjaga toleransi antarumat beragama, terlebih menjelang Pemungutan Suara Ulang (PSU) di wilayah Parigi Moutong,” ungkapnya.

Kegiatan ini mendapat respon positif dari pihak keluarga almarhumah dan masyarakat yang hadir. Mereka menyampaikan apresiasi atas kehadiran serta upaya Polri dalam menjaga keamanan dan memberikan rasa tenang selama prosesi pemakaman berlangsung.

“Terima kasih kami sampaikan kepada pihak kepolisian atas perhatian serta pengamanan selama prosesi pemakaman berlangsung,” ucap salah satu kelurga.

Dengan adanya pengamanan ini, diharapkan sinergi antara kepolisian khususnya Satgas Madago Raya terus terjaga sehingga tercipta situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah operasi khususnya Kabupaten Parigi Moutong.