Pertemuan FKTP, Dokkes Polres Banggai Siap Tingkatkan Pelayanan Kesehatan ke Masyarakat
Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Dalam rangka peningkatan mutu dan kinerja Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP), Sidokkes Polres Banggai mengikuti kegiatan monitoring evaluasi dan peningkatan pelayanan oleh BPJS Kesehatan Cabang Luwuk.
Kegiatan ini diikuti oleh seluruh operator FKTP se-Kabupaten Banggai di Hotel Swissbel Luwuk, Rabu (16/4/2025).
Kasi Dokkes Polres Banggai Aipda Yulius Tomiling pada acara tersebut mengatakan bahwa pertemuan dilakukan untuk mengevaluasi dan membahas hal yang diperlukan untuk kemajuan sebuah faskes dalam melayani masyarakat.
“Setiap permalasahan yang kita temui dilapangan tentunya kita selesaikan secara bersama-sama dalam forum ini,” katanya.
Ia juga mengapresiasi FKTP dan seluruh kemitraan yang terus menguatkan dan mendorong pelayanan kesehatan di dimasing-masing faskes di Kabupaten Banggai semakin baik.
Harapannya seluruh masyarakat bisa mendapat penanganan yang cepat dan bagus dalam pelayanan kesehatan sehingga tidak ada diskriminasi.
“Tugas kami sebagai perpanjangan tangan dari pemerintah untuk memberikan jaminan kesehatan masyarakat. Dokkes Polres Banggai siap bertugas sebagai kemitraan itu saling membantu,” terang Aipda Yulius.*HumasPolresBanggai