LatestNewsPOLRES MOROWALI

Nama Kapolsek Bahodopi Dicatut Akun WhatsApp, “Masyarakat Diminta Waspada”

tribratanews, MOROWALI – Kemajuan teknologi saat ini kerap kali disalah gunakan oleh seseorang atau kelompok untuk meraup keuntungan.

Seperti yang dialami oleh Kapolsek Bahodopi Ipda Muh Iqbal S.H belum lama ini, yang namanya dicatut oleh orang tidak dikenal melalui pesan WhatsApp.

Dalam tangkapan layar yang diperoleh bahwa, terdapat nomor akun WhatsApp yakni +62 821-2361-0254 yang mengaku sebagai Kapolsek Bahodopi dan menggunakan photo pria berpangkat satu balak ini.

Dalam percakapan tersebut terlihat oknum yang mencatut nama Moh. Iqbal ini menghubungi salah satu akun WhatsApp masyarakat dan menakut-nakuti seolah masyarakat tersebut tersandung kasus tindak pidana.

Kapolsek Bahodopi, Ipda Moh Iqbal mengatakan bahwa nomor atau akun WhatsApp tersebut bukanlah miliknya melainkan akun palsu.

Ia mengatakan masyarakat Bahodopi dan seluruh masyarakat Morowali untuk tidak melayani nomor atau akun WhatsApp yang mengaku sebagai Kapolsek Bahodopi untuk hal-hal yang tidak wajar.

“Akun itu bukan milik saya, masyarakat waspada, jangan mudah percaya, dan jangan diladeni, agar tidak ada korban akibat akun tersebut,” pungkasnya. ***