Kapolsek Kintom Imbau Orang Tua: Jangan Biarkan Anak Mengendarai Kendaraan Bermotor
Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Kembali lagi terjadi tiga anak perempuan berboncengan dengan satu sepeda motor terlibat kecelakaan di Jalan Trans Sulawesi Desa Dimpalon Kecamatan Kintom Kabupaten Banggai, Rabu (3/12/2025).
Kapolsek Kintom, AKP Muh. Zulfikar mengatakan kecelakaan yang melibatkan 2 remaja putri yakni IN (16) dan AN (17) serta satu bocah berumur 8 tahun tersebut terjadi sekitar pukul 09.30 Wita.
Berdasarkan keterangan saksi, sepeda motor Yamaha Mio Soul DN DD 5316 DV dalam berjalanan dari arah barat menuju Timur. Saat tiba di TKP, mencoba mendahului sepeda motor Yamaha X Traid tanpa TNKB yang dikendarai BM (69).
“Saat melewati Yamaha X Traid yang berada didepannya, pengendara Mio Soul oleng dan hilang kendali yang akhirnya bersenggolan sehingga terjatuh dibadan jalan,” ungkapnya.
Akibat peristiwa tersebut kedua belah pihak mengalami sejumlah luka dan lecet serta kesakitan sehingga harus dievakuasi menuju Puskesmas Kintom.
“Para korban sudah dibawa ke Puskesmas terdekat, untuk penanganan medis lebih lanjut,” jelas Zulfikar.
Kesimpulan sementara penyebab kecelakaan karena pengendara Mio Soul kurang berhati-hati dan tidak focus sehingga tak dapat mengontrol laju kendaraannya.
“Membiarkan anak dibawah umur berkendara, itu bukanlah wujud kasih sayang, tetapi berpotensi membahayakan keselamatan mereka. Jangan sampai terjadi hal-hal yang tidak diinginkan baru kita menyesal,” imbau Kapolsek Kintom.*HumasPolresBanggai

