BID HUMASLatestNewsPOLRESPOLRES BANGGAISATKER

Tebar Kebaikan di Momen HKGB ke 72, Polsek Bualemo Gelar Baksos

Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Polsek Bualemo Polres Banggai menggelar Bakti Sosial (Baksos) Bhayangkari Peduli dalam rangka memperingati Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari (HKGB) ke 72 tahun 2024.

Kegiatan ini dilaksanakan di empat lokasi yakni Desa Longkoga Barat, Desa Lembah Tompotika, Desa Toiba da Desa Trans Mayayap, Minggu (18/8) pukul 11.00 Wita.

Demikian disampaikan Kapolsek Bualemo, AKP Haryadi, SH.

Kegiatan Baksos Kapolsek bersama Ketua Bhayangkari Ranting Bualemo menyerahkan batuan Sembako kepada masyarakat kurang mampu maupun para lansia.

”Selain menumbuhkan rasa empati kepada masyarakat, juga meningkatkan tali persaudaraan dari Bhayangkari Polsek Bualemo dalam wujud social HKGB ke 72,” ujarnya.

Sementara itu, nenek Tarsia yang menerima bantuan menyampaikan terima kasih banyak kepada Polsek Bualemo beserta Bhayangkari dan berharap semoga bantuan yang diberikan dapat menjadi ibadah dan mendapat Pahala di sisi ALLAH SWT, Tuhan Yang Maha Esa.

“Kita berupaya, momen HKGB ini tidak hanya untuk Polri, tetapi untuk seluruh masyarakat. Sehingga momen ini dapat menjadikan polisi makin dicintai masyarakat,” kata Kapolsek.

“Semoga bantuan ini bermanfaat serta memicu orang untuk saling berbagi kepada mereka yang membutuhkan. Kehadiran Polri benar-benar bisa dirasakan oleh masyarakat,” tutupya.*HumasPolresBanggai