Uncategorized

Kunjungan Kerja Ke Polsek Una Una, Kapolres Touna Laksanakan Pengobatan Gratis

Touna – Didampingi para pejabat utama Polres Touna, Kapolres Touna AKBP Ridwan J.M. Hutagaol, S.I.K., S.H. melaksanakan Kunjungan Kerja (Kunker) di wilayah hukum Polsek Una Una, Sabtu (28/09/2024) pagi.

Kunker kali ini dipusatkan di Desa Cendana Kecamatan Una Una Kabupaten Touna dan dirangkaikan dengan kegiatan Bakti Sosial dan Bakti Kesehatan kepada masyarakat Desa Cendana dan Desa Binanguna.

Untuk kegiatan bakti kesehatan Polres Touna bekerja sama dengan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Wakai dengan mendatangkan sejumlah tenaga medis beserta dokter penyakit dalam dan dokter umum.

Hadir dalam kegiatan tersebut adalah Kapolsek Una Una AKP Mustarim Abbas, Direktur UPT RSUD Wakai dr. Ratih Septi Dewi, S.Ked., Kepala Desa Cendana Abdul Manan Matajo dan Kepala Desa Binanguna Bahril Bedu.

Hadir pula Dokter penyakit dalam RSUD Wakai dr. Prasetio Kirmawanto, Sp.PD., Dokter umum RSUD Wakai dr. Wiliam Prayogo Susanto, S.ked.M. Biomed., AIFO-K., Dokter umum RSUD Wakai dr. Moh. Rivaldi.

Kasidokes Polres Touna IPDA Herman Jayadi, A.Md.Far., Danki Brimob Marowo IPTU Bahkdar, tokoh masyarakat dan tokoh agama serta masyarakat Desa Cendana dan Desa Binanguna sekitar 100 orang.

Kepala Desa Cendana Abdul Manan Matajo menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kapolres Touna yang sudah berkunjung untuk melihat langsung kondisi situasi masyarakat di Desa Cendana dan Desa Binanguna Kecamatan Una Una.

Dia juga mengucapkan terimakasih kepada Polres Touna yang sudah bekerja sama dengan RSUD Wakai untuk memberikan pengobatan gratis kepada masyarakat Desa Binanguna dan Desa Cendana Kecamatan Una Una.

Dalam sambutannya Kapolres Touna AKBP Ridwan J.M. Hutagaol, S.I.K., S.H. mengatakan Bakti sosial dan Bakti kesehatan yang dilaksanakan merupakan wujud kepedulian Polri terhadap masyarakat di wilayah Kecamatan Una Una.

“Kami sengaja hadir di tengah masyarakat Kecamatan Una Una untuk melaksanakan kunjungan kerja dan melihat langsung situasi dan kondisi masyarakat di Desa Binanguna dan Desa Cendana,” ujar Kapolres.