BID HUMASGeneralLatestNewsSATKER

Jumat Curhat di Mantikulore, Jawab Kritikan dan Tampung Aspirasi Warga

Palu, Tribratanews – Dalam rangka memperkuat sinergi antara kepolisian dan masyarakat, Kapolresta Palu Kombes Pol. Deny Abrahams, S.H., S.I.K., M.H. menghadiri kegiatan “Jumat Curhat” yang dilaksanakan di Aula Polsek Mantikulore, Jumat (25/04).

Kegiatan ini merupakan bagian dari program prioritas Kapolri yang bertujuan untuk membuka ruang komunikasi terbuka antara warga dan jajaran Polri.

Warga Kecamatan Mantikulore memanfaatkan forum ini untuk menyampaikan berbagai keluhan, kritik, dan saran terkait situasi keamanan, pelayanan kepolisian, serta isu-isu sosial lainnya. Dengan pendekatan yang humanis dan dialogis, Kombes Pol. Deny Abrahams merespons setiap aspirasi warga secara langsung dan menyampaikan komitmen kepolisian untuk menindaklanjuti masukan tersebut secara konkret.

“Polri hadir bukan hanya sebagai penegak hukum, tetapi juga sebagai sahabat dan mitra masyarakat. Kami ingin mendengar langsung suara warga, karena dari situlah perbaikan pelayanan bisa dimulai,” ujar Kapolresta Palu di hadapan peserta kegiatan.

Kegiatan ini ditutup dengan diskusi hangat dan penuh keakraban, memperkuat jembatan komunikasi antara masyarakat dan aparat kepolisian. Melalui program Jumat Curhat, diharapkan kepercayaan dan kerja sama antara Polri dan masyarakat semakin kokoh demi terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di Kota Palu. (dq)