POLRES TOUNA

Pererat Silaturahmi, Kapolsek Ampana Kota Kunjungi Danramil 1307-Ratolindo

Touna, Tribratanews.sulteng.polri.go.id Kapolsek Ampana Kota AKP Jimyarto Anasim, S.H didampingi Wakapolsek IPDA Riono melakukan Silaturahmi ke kantor Koramil 1307-05 Ratolindo, Jumat (04/11/2022) sekitar pukul 08.30 Wita.

Kedatangan Kapolsek di kantor Koramil tersebut di sambut baik oleh Danramil 1307-Ratolindo Kapten Inf. Bolo bersama anggota Koramil 1307-Ratolindo..

Kapolres Touna, AKBP Riski Fara Sandhy, S.I.K., M.I.K. melalui Ampana Kota AKP Jimyarto Anasim mengatakan, kegiatan ini bertujuan guna terciptanya hubungan yang harmonis serta mempererat hubungan silaturahmi dan Sinergitas TNI dan POLRI di tingkat Kewilayahan.

“Dengan hubungan baik  TNI dan Polri ini, sehingga dapat saling bahu membahu bekerja sama sebagai Pilar di masyarakat guna meminimalisir segala bentuk permasalahan yang dimungkinkan timbul, yang dapat memecah ke Bhinekaan,” kata AKP Jimy Anasim.

“Kami juga berharap sinergi antara Babinsa dan Bhabinkantibmas untuk selalu sambang ke tokoh agama, tokoh masyarakat, ataupun tokoh pemuda guna menjaga stabilitas wilayah Kecamatan Ampana dan Ratolindo,” tambahnya.*Humas Res Touna*