Bentuk Sinergitas Polri Bersama Pemerintah, Kapolsek Hadiri Rakon TP-PKK Tingkat Kecamatan Una Una
Touna, Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Kapolsek Una Una Iptu Maryanto menghadiri Rapat Konsultasi (Rakon) Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Tingkat Kecamatan Una Una Kabupaten Touna Tahun 2022, di gedung BPU Desa Wakai, Jumat (09/12/2022).
Hadir dalam kegiatan ini, Camat Una Una Sabrin Abd. Karim S. Pd, Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Una Una Ibu Ainsa Sulaiman, Ketua Tim Penggerak Desa se Kecamatan Una Una, Ketua DWP Kecaman Una Una, Danramil 1307 06 Una Una diwakili Bhabinsa Serma Venisman, Kasi Trantib Kecamatan Una Una Irmasanti Djuru Lapananda, dan pengurus PKK se Kecamatan Una Una.
Kapolsek Una Una Iptu Maryanto mengatakan, kehadirannya dalam acara tersebut sebagai bentuk sinergitas Polri bersama Pemerintah dan Instansi terkait serta masyarakat. Tentunya rapat ini dilakukan untuk peningkatan pelayanan publik kepada masyarakat khususnya di Kecamatan Una Una.
“Rapat ini bertujuan untuk miningkatkan pemahaman dalam penyusunan TP PKK di Desa, meningkatkan partisipasi kader PKK dalam pendampingan stunting di Desa dan menginternalisasikan sumber daya manusia khususnya pada anak dan generasi muda,” kata Iptu Maryanto.
“Kegiatan tersebut akan dilaksanakan selama dua hari mulai tanggal 09 s/d 10 Desember 2022 di gedung BPU Desa Wakai dan selama kegiatan berlangsung tetap dilakukan monitoring oleh personil Polsek Una Una,” ujar Kapolsek.*Humas*