BID HUMASGeneralLatestNewsSATKER

Haji Nanang, Palu harus aman jika ingin lebih maju

Tribratanews, Palu – Kamis 19/01/23. Keamanan merupakan kebutuhan manusia pada tangga kedua menurut teori hirarkhi kebutuhan manusia yang dicetuskan oleh Abraham Maslow. Dalam teotinya dikatakan bahwa kebutuhan manusia secara bertangga ada lima, kebutuhan Fisiologi dimana manusia membutuhkan dasar untuk bertahan hidup seperti makan, minum, pakaian termasuk biologis.

Kedua adalah Keamanan, dimana manusia membutuhkan rasa aman dalam beraktifitas sehari hari untuk memperoleh kehidupanya. Ketiga Sosial, manusia adalah mahluk sosial yang tidak dapat hidup tanpa orang lain sebagai partner dalam berinteraksi di segala bidang.

Keempat Esteem atau harga diri, manusia memiliki perasaan yang merupakan harkat dan martabat yang diberikan Tuhan sehingga memerlukan penghargaan dari oang lain. Kelima Aktualisasi, dimana manusia akan mengekspresikan segala idenya dan ingin mengetahui lebih banyak hal untuk di aplikasikan dalam kehidupanya.

Legislator Kota Palu Haji Nanang menginginkan agar Kota Palu khususnya dan Sulteng pada umumnya akan lebih maju. Baik dari segi pendidikan, kualitas hidup, kesehatan dan kemajuan ekonominya. Harapan ini menurutnya sulit akan terwujud jika masalah keamanan diabaikan, karena tanpa rasa aman segala aktifitas sosial ekonomi akan terhambat, termasuk ketata negaraan.

Ini sangat serius, karena masih banyak upaya upaya untuk memecah belah persatuan, masih banyak yang tidak bersilaturahmi secara baik. Bahkan perpecahan dalam keluarga sering terjadi, dan ini sangat tidak diharapkan.

Legislator yang setiap harinya bergaul dengan masyarakat awam juga menitipkan pesan agar seluruh warga kota Palu untuk bersama sama bertanggung jawab menciptakan dan memelihara keamanan. Dimulai dari diri sendiri, keluarga, dengan tetangga dimana dia tinggal dan lebih luas di tengah tengah masyarakat sebagai anak bangsa.

Hal tersebut disampaikan, apalgi tahun ini adalah tahun Politik. Diketahui bahwa tahun 2024 akan dilaksanakan Pemilu baik untuk memilih legislatif dan menilih Pimpinan Negara Presiden dan Wakil Presiden. Jangan sampai karena beda pilihan akan memecah belah silaturahmi yang ada. Dan Pak Haji juga tidak menghendaki apabila terjadi nantinya terjadi saling ejek antar kubu, karena sama sekali tidak ada manfaatnya.

Harapan besar Pak Haji agar kota palu tetap terjaga keamananya untuk menyongsong kemajuan yang kita harapkan bersama dan akhirnya dapat mensejahterakan masyarakat kota Palu itu sendiri.(win)