Aksi Rutin Kapolres Tolitoli Untuk Mempererat Tali Silaturahmi Dengan Masyarakat Dalam Kegiatan Jumat Curhat
Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Untuk mempererat tali silaturrahmi dengan masyarakat, Polres Tolitoli Polda Sulteng tetap rutin melaksanakan kegiatan Jumat Curhat.
Terlihat Kapolres Tolitoli AKBP Ridwan Raja Dewa, SIK bersama beberapa PJU dan anggota melaksanakan kegiatan Jumat Curhat yang bertempat di Masjid Miftahul Khairaat KM2 Kelurahan Sidoarjo Kecamatan Baolan, Jumat (10/02/2023)
Kapolres Tolitoli saat di temui di lokasi mengatakan selain untuk mempererat silahturahmi, dalam kegiatan Jumat Curhat tersebut juga diisi dengan menyampaikan pesan kamtibmas serta menerima masukan dan saran dari jemaah.
Lebih lanjut Ridwan menghimbau masyarakat agar jangan terlibat dengan peredaran gelap Narkotika. Apabila mengetahui informasi terjadinya tindak pidana, masyarakat diminta agar segera melaporkan langsung ke nomor kontak saya.
Masyarakat juga diminta agar saling menjaga toleransi kerukunan antara umat beragama lainnya. Serta menggunakan media sosial harus dengan benar, cermat serta tidak menyebarkan berita hoax. Tutup Ridwan.