Sambut HUT Bhayangkara ke-77, Polsek Banawa Selatan Melaksanakan Bakti Sosial.
Donggala – Tribratanews.sulteng.polri.go.id
Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-77 tahun yang jatuh pada tanggal 01 Juli 2023 mendatang, Kapolsek Banawa Selatan Ipda I Made Suwandana,S.H. bersama personel melaksanakan rangkaian kegiatan bakti sosial pada empat tempat di wilayah banawa selatan., Selasa 13/06/23.
Pada kegiatan bakti sosial berupa membagikan paket sembako kepada warga yang kurang mampu di beberapa kepala keluarga (KK)
tersebut dipimpin langsung Kapolsek Banawa Selatan Ipda I Made Suwandana,S.H didampingi personelnya.
Pantauan, kegiatan yang dilaksankan sekira pukul 09.00 Wita tersebut terlihat, personel Polsek Banawa Selatan membagikan paket pada
Desa Watatu 2 (Dua) KK,Desa Surumana 2 (Dua) KK, Desa Lalombi 1 (Satu) KK, dan Desa Tanahmea 5 (Lima) KK.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Donggala AKBP Efos Satria Wisnuwardhana,S.I.K.,M.I.K melalui Kapolsek Banawa Selatan Ipda I Made Suwandana,S.H. lewat via WhatsApp menyampaikan, kegiatan ini dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara 2023.
” Dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara ke-77 tahun yang jatuh pada tanggal 1 Juli 2023 mendatang, kami dari Polsek Banawa Selatan melaksanakan kegiatan bakti sosial kepada warga yang kurang mampu “, jelas Kapolsek
Lanjut Kapolsek mengatakan semoga apa yang kita berikan ini bisa bermanfaat “, urai Kapolsek.
Terakhir kapolsek tidak lupa memberikan himbauan kepada seluruh warga khususnya diwilayah hukum Polsek Banawa selatan untuk selalu bersama-sama menjaga Kamtibmas.
” Kami menghimbau kepada bapak, untuk selalu bersama-sama menjaga Kamtibmas agar terciptanya Harkamtibmas yang baik ditengah masyarakat, dan kami juga ingatkan agar jangan melakukan pembakaran lahan agar kita terhindar dari Karhutla di Kec.Banawa Selatan “, pungkas Ipda I M Suwandana,S.H
Selama pelaksanaan kegiatan situasi terdapat dalam keadaan aman dan terkendali.
Polres Donggala (As/Hms)