POLRES BANGGAI

Cegah Tindak Kriminalitas, Polsek Kintom Tingkatkan Patroli Malam Hari

Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Personel Polsek Kintom terus meningkatkan patroli siang dan malam hari untuk mencegah terjadinya tindak kriminalitas demi rasa aman dan nyaman bagi masyarakat.

Kapolsek Kintom AKP Laatan, mengungkapkan, kondisi malam hari suasana sangat sepi, aktivitas warga juga relatif jarang, sehingga tidak menutup kemungkinan situasi tersebut akan dimanfaatkan oleh para pelaku kejahatan.

“Patroli malam hari dapat mencegah tindakan kriminal seperti perampokan, pencurian, tindakan vandalisme, dan lain sebagainya dengan kehadiran polisi yang aktif,” ungkapnya.

Mantan Kabag Ops Polres Banggai ini, menjelaskan, dalam setiap kegiatan patroli, pihaknya selalu berinteraksi dengan masyarakat guna membangun hubungan yang lebih baik dan mendengarkan masukan tentang masalah keamanan yang mungkin ada.

“Jadi, dalam setiap patroli, anggota selalu aktif melakukan sambang dialogis dengan masyarakat untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas sekaligus mendengar keluhan serta masukan,” jelasnya.

Laata berharap, kehadiran Polisi yang aktif melakukan patroli, dapat mengurangi potensi tindak kriminal, sebab para pelaku kriminal mungkin akan lebih berhati-hati ketika tahu ada kehadiran polisi.

“Tujuan dari patroli adalah memberikan rasa aman dan nyaman serta mencegah terjadinya aksi kriminalitas. Dan ini akan intens dilakukan setiap saat,” tandas perwira pangkat tiga balak ini.*Humas Polres Banggai