GeneralNewsOPINIPOLRESPOLRES TOLI-TOLI

Polres Tolitoli Turut Serta Membagikan Bansos Dalam Rangka 32 Tahun Mengabdi Akabri 91

Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Kapolres Tolitoli, AKBP Bambang Herkamto, S.H., Pimpin penyerahan Bakti Kesehatan dan Bakti Sosial AKABRI 91 ke 32 Tahun Mengabdi Untuk Negeri, sebanyak 500 Paket Sembako, Kamis (19/10/2023).

AKBP Bambang Herkamto, S.H., mengatakan, kegiatan Bakti Kesehatan dan Bakti Sosial dilaksanakan secara terpusat oleh TNI-Polri untuk memperingati 32 Tahun mengabdi AKABRI lulusan tahun 1991 baik itu dari TNI maupun Polri.

“Bantuan Sosial oleh AKABRI 91, berjumlah 500 Paket sembako hari ini telah di distribusikan di 3 tempat panti asuhan,” kata Kapolres.

Bambang Herkamto menuturkan, bahwa ke 3 panti asuhan ini yakni panti asuhan At – Tanwir terletak di Kelurahan Tuweley, panti asuhan Sitti Hadijah dan panti asuhan Tat Wam Asi terletak di Kelurahan Nalu.

Kegiatan ini diselenggarakan sebagai wujud syukur atas pengabdian selama 32 tahun dengan menggelar berbagai macam kegiatan diantaranya bakti kesehatan dan bakti sosial diberbagai wilayah oleh TNI-Polri.

“Ini bisa menjadi bagian dari upaya TNI-Polri dalam membangun kemitraan dengan masyarakat sehingga terpelihara dan atau terwujudnya kamtibmas yang aman dan kondusif,” lanjutnya.

Hadir dalam kegiatan ini, Kapolres Tolitoli AKBP Bambang Herkamto, S.H., Wakapolres KOMPOL Gede Suara, S.H., Kabag SDM AKP Nirman, Kasi Humas IPTU Budi Atmojo serta beberapa PJU dan Personel Polres Tolitoli serta Bhayangkari.

 “Diharapkan melalui bantuan ini dapat membantu meringankan beban anak panti asuhan di wilayah Kecamatan Baolan ini,” tutup orang nomor satu di Polres Tolitoli ini.