BID HUMASSATKER

Biro SDM Polda Sulteng Lakukan Konseling Kepada Casis Yang Gugur

Palu, Tribratanews – Dalam rangka menjaga semangat dan psikologis para casis Bintara dan Tamtama selama proses seleksi penerimaan berlangsung, Bagpsi Biro SDM Polda Sulteng melakukan konseling kepada casis yang gugur pada pengumuman seleksi menuju Tahap Rikkes 2 penerimaan Bintara dan Tamtama Polri Gelombang II Tahun Anggaran 2024.

Kegiatan pendampingan psikologi ini dipimpin oleh Kompol ACHMAD JUNAIDI, S.Psi., M.A.P. yang dalam keshariannya menjabat KASUBBAGPSIPOL BAGPSI RO SDM POLDA SULTENG yang juga menjadi panitia selama penerimaan Bintara dan Tamtama Polri Gelombang II Tahun Anggaran 2024 berlangsung. Rabu 07/06/2024 malam, di gedung Aula Auditorium universitas Tadulako, dengan tujuan memberikan dukungan psikologis kepada casis yang terlibat tidak dapat melanjutkan mengikuti ke tahapan seleksi selanjutnya.

“Penting bagi kita untuk memastikan bahwa casis yang telah dinyatak tidak terpilih ini tetap termotivasi dan merasa didukung secara psikologis, sehingga pada seleski berikutnya bisa tetap semangat dan menjadi terpilih untuk menjadi bagian dari anggota Polri,” ujar Kompol Junaidi.

Dengan kondisi mental yang baik, diharapkan para casis yang tidak terpilih ini dapat termotivasi kembali dan bisa kembali mendaftar tahun depan hingga akhirnya mereka menjadi yang terpilih,” pungkasnya. (AP)