BID HUMASGeneralGIAT OPSLatestNewsSATKER

Satgas Preemtif Operasi Patuh Tinombala 2024 Gencar Lakukan Edukasi dan Sosialisasi Tertib Lalu Lintas di Taman GOR Palu

Tribratanews, Palu – Operasi Patuh Tinombala 2024 melalui Satuan Tugas (Satgas) Preemtif melaksanakan kegiatan edukasi dan sosialisasi tentang tata tertib berlalu lintas kepada masyarakat yang sedang berolahraga di sekitar Taman GOR Palu, Sabtu 27/7/2024 pagi.

Kegiatan yang bertujuan meningkatkan kesadaran berlalu lintas ini mendapat perhatian positif dari masyarakat.

Anggota Satgas Preemtif dengan sigap memberikan penjelasan mengenai aturan-aturan berlalu lintas yang harus ditaati, serta pentingnya keselamatan di jalan raya. Mereka juga membagikan brosur yang memuat informasi tentang Operasi Patuh Tinombala 2024.

Selain memberikan edukasi, Satgas Preemtif juga mensosialisasikan 10 prioritas utama dalam Operasi Patuh Tinombala 2024.

Hal ini meliputi beberapa pelanggaran yang menjadi fokus utama seperti penggunaan helm bagi pengendara sepeda motor, penggunaan sabuk pengaman bagi pengemudi mobil, larangan menggunakan ponsel saat berkendara, dan berbagai pelanggaran lainnya yang sering terjadi.

Tak hanya itu, Satgas Preemtif juga menyampaikan imbauan kepada para juru parkir di sekitar Taman GOR Palu untuk turut serta menyebarkan informasi kepada pengunjung taman, mengenai pentingnya menggunakan helm saat bepergian dengan sepeda motor.

Kabid Humas Polda Sulteng Kombes Pol Djoko Wienartono mengatakan bahwa pihaknya tidak hanya fokus pada penindakan selama operasi berlangsung, tetapi juga pada upaya meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya tertib berlalu lintas.

“Kami mengimbau kepada masyarakat untuk selalu taat dalam berlalu lintas, bukan hanya pada saat kegiatan operasi atau kegiatan lainnya, tetapi kesadaran masyarakat itu sendiri yang harus ditingkatkan, demi terciptanya Kamseltibcarlantas di jalan raya,” ujar Kabid Humas.

Operasi Patuh Tinombala 2024 ini, lanjut Kabid Humas, merupakan salah satu upaya Polda Sulteng dalam menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran berlalu lintas (Kamseltibcarlantas) di wilayah Sulawesi Tengah.

“Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan masyarakat semakin sadar dan patuh terhadap aturan berlalu lintas, sehingga dapat mengurangi angka kecelakaan dan pelanggaran di jalan raya,” terangnya.

Tampak masyarakat yang ada dalam kegiatan tersebut terlihat antusias dan menerima baik informasi yang diberikan oleh Satgas Preemtif.

“Mereka berharap kegiatan seperti ini terus dilakukan secara rutin untuk meningkatkan kesadaran berlalu lintas di kalangan masyarakat luas,” pungkas Kabid Humas.