BID HUMASLatestNewsPOLRESPOLRES BANGGAISATKER

Polisi Amankan Kampanye Dialogis Paslon Cagub Sulteng di Nuhon

Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Polsek Nuhon melaksanakan pengamanan kampanye pertemuan terbatas Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulteng Tahun 2024 nomor Urut 2, bertempat di Lapangan Desa Pakowa Bunta, Kecamatan Nuhon, Banggai, Senin malam (21/10).

Kegiatan ini dihadiri oleh Calon Gubernur nomor urut 2, tim sukses, jurkam dan massa sekitar 400 orang.

Kapolsek Nuhon IPDA Andi Wijanarko mengatakan guna memastikan kampanye berjalan aman dan tertib, pihaknya menerjunkan personil melakukan pengamanan baik tertutup dan terbuka yang dilaksanakan oleh salah satu calon dalam Pilkada serentak.

“Kami ingin memastikan keadaan keamanan dan ketertiban tetap terjaga, dan ini merupakan bentuk komitmen Polsek Nuhon dalam mendukung suksesnya Pilkada 2024,” ungkapnya.

Pihaknya menegaskan bahwa Polri tetap bersikap netral dalam mengawal serta mengamankan seluruh tahapan Pilkada yang dilaksanakan di wilayah hukum Polsek Nuhon.

“Kami berharap adanya dukungan dari seluruh lapisan masyarakat dan pihak-pihak terkait, untuk bersama sama menciptakan suasana nyaman, damai dan sejuk menjelang Pilkada serentak yang sebentar lagi akan digelar,” tukasnya.*HumasPolresBanggai