Pastikan Ibadah Malam Natal, Kapolres Touna Cek Personel PAM Gereja
TOUNA – Bersama unsur forkopimda Kabupaten Tojo Una Una (Touna), Kapolres Touna AKBP Ridwan J.M. Hutagaol., S.I.K., S.H. melakukan pengecekan Pos Pelayanan Ops Lilin Tinombala 2024 di Jln. Moh. Hatta Ampana, Selasa (24/12/2024).
Selain mengecek Pos Pelayanan, rombongan juga melakukan safari natal serta pengecekan personel yang bertugas mengamankan gereja-gereja yang ada di wilayah Kecamatan Ampana Kota dan Kecamatan Ratolindo Kabupaten Touna.
Turut dalam safari natal tersebut, Bupati Touna yang di wakili oleh Kabag Tata Pemerintah Nunung Podungge, Wakil Ketua I DPRD Touna Rizal Panjili, Wakapolres Touna Kompol Mulyadi, Danramil 1307-05 Ratolindo Lettu Inf. Cke Risman.
Turut pula dalam rombongan pengecekan safari natal, Kajari Touna yang di wakili Staf Intel Kejari Touna M. Hada Irawan, Kabid pada Satuan Polisi Pamong Praja Muhammad Muslim, S.E. serta Pejabat Utama (PJU) Polres Touna.
Pada kegiatan yang dimulai pada pukul 19.39 Wita tersebut, Kapolres bersama rombongan memulai safari natal di Gereja GKII (Gereja kemah Injil Indonesia) Agape Ampana Jalan Pulau Papan Kelurahan Uentanaga Atas Kecamatan Ratolindo.
Kemudian secara bergiliran mengunjungi Gereja GKI Pos Pelayanan, Gereja GKST Calvary Ampana, Gereja Katolik Santa Maria Ratu Rosari dan berakhir di Gereja GPDI Pantekosta Ampana Kelurahan Uentanaga Bawah Kecamatan Ratolindo.
Kapolres AKBP Ridwan mengatakan, kunjungan safari natal forkopimda Kabupaten Touna ini dilakukan sebagai bentuk silahturahmi kepada Umat Kristen yang melaksanakan Ibadah Malam menyambut hari Natal 25 Desember 2024.
“Bukan hanya itu, kami bersama forkopimda juga mengecek personel pengamanan gabungan dari TNI-Polri, Sat Pol PP dan unsur terkait lainya. Serta sebagai kegiatan cooling sistem Pilkada serentak tahun 2024,” ujar Kapolres AKBP Ridwan.