BID HUMASGeneralGIAT OPSHUKUMLatestNewsOPINISATKER

Tekan Potensi Laka Saat Musim Hujan, Satgas Preventif Lakukan Patroli dan Himbauan Keselamatan

Palu, Tribratanews – Dalam rangka Operasi Keselamatan Tinombala 2025, Satgas Preventif terus berupaya menciptakan kondisi lalu lintas yang aman dan tertib bagi masyarakat. Pada Kamis, 13 Februari 2025, tim Satgas turun langsung ke jalan untuk melakukan pengaturan, pemantauan arus lalu lintas, serta patroli di sejumlah titik di Kota Palu.

Menggunakan kendaraan patroli Sedan Mazda TZ 8.02 dan Daihatsu MuX TZ 8.15, para petugas bergerak menyusuri ruas jalan utama guna mengantisipasi kemacetan dan potensi kecelakaan lalu lintas. Dalam kegiatan ini, mereka juga aktif memberikan himbauan kepada para pengendara, baik pengguna kendaraan roda dua (R2) maupun roda empat (R4), agar selalu mematuhi aturan lalu lintas demi keselamatan bersama.

Selain itu, petugas menegur secara langsung pengendara yang tidak mengenakan helm Standar Nasional Indonesia (SNI), mengingat pentingnya perlindungan kepala dalam berkendara.

“Keselamatan di jalan bukan hanya tentang mematuhi aturan, tetapi juga menjaga diri sendiri dan orang lain. Menggunakan helm bukan sekadar kewajiban, tapi perlindungan nyawa,” ujar salah satu petugas di lokasi.

Tak hanya itu, tindakan juga diberikan kepada pengendara kendaraan berat (R6) yang melanggar aturan di Jalan Soekarno Hatta. Penegakan hukum ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan disiplin berlalu lintas guna mengurangi risiko kecelakaan.

Selama patroli berlangsung, situasi lalu lintas terpantau aman dan terkendali. Satgas Preventif berharap melalui kegiatan ini, masyarakat semakin memahami pentingnya tertib berlalu lintas, sehingga dapat menciptakan lingkungan berkendara yang lebih aman, nyaman, dan selamat bagi semua pengguna jalan. (Fz)