Silaturahmi ke Masjid, Kapolres Tolitoli Ajak Tokoh Agama Jaga Situasi Kamtibmas di Bulan Suci Ramadan
Tolitoli, 10 Maret 2025 (Dotnews) – Kapolres Tolitoli, AKBP Wayan Wayracana Aryawan, S.I.K, berkunjung dan bersilaturahmi dengan Imam Masjid Babusshalihin di Jalan Daud Lapau, Kelurahan Tuweley, Kecamatan Baolan, Kabupaten Tolitoli, Provinsi Sulawesi Tengah, Senin (10/3/2025).
Kedatangan Kapolres beserta jajaran sebagai langkah humanis dalam memberikan himbauan dan bersama-sama menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif dengan seluruh masyarakat, khususnya tokoh agama.
“Kedatangan kami ini untuk mempererat tali silaturahmi sekaligus menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada masyarakat, utamanya tokoh agama,” kata Kapolres Tolitoli, AKBP Wayan Wayracana Aryawan, kepada awak media, Senin (10/3/2025).
Lebih lanjut, jebolan Akpol 2006 ini juga mengajak seluruh masyarakat di Kabupaten Tolitoli agar banyak mengisi waktu dengan kegiatan bermanfaat dan beribadah selama bulan suci ramadhan.
“Mari sama-sama kita mengisi waktu di bulan suci ramadhan tahun ini dengan berbuat kebaikan, memperbanyak ibadah, dan menjaga situasi kamtibmas agar tetap Kondusif,” tegas Wayan.
Sementara itu, Imam Masjid Babusshalihin, Ustad Sudirman menyampaikan rasa hormat dan terharu sudah dikunjungi oleh Kapolres Tolitoli.
“Tentunya kami merasa bangga dengan kedatangan Bapak Kapolres Tolitoli beserta jajarannya, yang tak henti-hentinya menyampaikan pesan Kamtibmas agar tetap kondusif,” ucap Ustad Sudirman, selaku Imam Masjid Babusshalihin.
“Sebagai Imam dimasjid ini, kami siap bekerjasama dan menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada seluruh Masyarakat dan Jamaah yang datang sholat di masjid Babusshalihin,” pungkasnya.
Selama bulan suci ramadhan tahun ini, Polres Tolitoli rutin menggelar patroli sekaligus menyampaikan himbauan kepada masyarakat dan pengguna jalan, agar senantiasa bersama-sama menjaga situasi kamtibmas yang kondusif di Kabupaten Tolitoli.