BID HUMASGeneralHUKUMLatestNewsOPINISATKERUmum

Polsek Labuan Gelar “Jumat Curhat” Bersama Masyarakat Labuan Toposo

Donggala, TBnews – Dalam upaya mempererat hubungan dengan masyarakat serta mendengar langsung berbagai aspirasi dan keluhan terkait keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), Polsek Labuan menggelar kegiatan Jumat Curhat di Kantor Desa Labuan Toposo, Kecamatan Labuan, Kabupaten Donggala.

Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 09.00 WITA ini dihadiri oleh berbagai pihak, antara lain perwakilan dari Dit Reskrimsus Polda Sulteng, Kompol Andi Saiful Arif, S.H., Kasat Reskrim Polres Donggala, Iptu Ridwan Umar, S.H., Kapolsek Labuan, Iptu Muhammad Syafar, S.H., Kepala Desa Labuan Toposo, Liswanto, serta jajaran perangkat desa, Bhabinkamtibmas, Ketua BPD, dan warga masyarakat setempat.

Dalam sambutannya, Kompol Andi Saiful Arif menyampaikan pentingnya kewaspadaan masyarakat dalam melakukan transaksi keuangan, terutama dalam hal pinjaman bank dan leasing kendaraan. Ia mengingatkan agar warga lebih berhati-hati dalam meminjam uang guna menghindari risiko penyitaan aset akibat tunggakan angsuran.

Sementara itu, salah satu permasalahan yang diangkat dalam diskusi adalah meningkatnya penyalahgunaan narkoba dan minuman keras di kalangan warga, termasuk anak-anak sekolah. Menanggapi hal ini, Kompol Andi Saiful menegaskan bahwa kepolisian siap bekerja sama dengan masyarakat dalam memberantas peredaran narkoba. Ia juga mengajak warga untuk lebih aktif memberikan informasi kepada pihak kepolisian melalui Bhabinkamtibmas atau langsung ke Polsek Labuan.

Kapolsek Labuan, Iptu Muhammad Syafar, turut memberikan imbauan agar masyarakat bersama-sama menjaga kondusifitas wilayah, terutama dalam menyambut bulan suci Ramadan. Ia menegaskan bahwa kerja sama antara kepolisian dan masyarakat sangat diperlukan untuk menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman.

Senada dengan hal tersebut, Kasat Reskrim Polres Donggala, Iptu Ridwan Umar, menambahkan bahwa masyarakat memiliki peran penting dalam mendukung tugas kepolisian, khususnya dalam upaya penegakan hukum dan pencegahan tindak kriminalitas di wilayah hukum Polsek Labuan. Ia juga memastikan bahwa pihaknya siap memberikan dukungan penuh kepada Polsek Labuan jika diperlukan.

Kegiatan Jumat Curhat ini berlangsung hingga pukul 11.20 WITA dalam suasana penuh keterbukaan. Masyarakat diberikan kesempatan untuk menyampaikan berbagai permasalahan yang mereka hadapi, sekaligus mendapatkan solusi langsung dari pihak kepolisian.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan terjalin komunikasi yang lebih erat antara kepolisian dan masyarakat, sehingga berbagai permasalahan Kamtibmas dapat ditangani secara efektif dan preventif. (ap)