Kapolres Banggai Bersama Forkopimda, Pantau Arus Mudik Lebaran 1446 H di Luwuk
Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Kapolres Banggai AKBP Putu Hendra Binangkari bersama Forkopimda dan instasi terkait melaksanakan pemantauan arus mudik Lebaran 1446 H di Pelabuhan Rakyat Luwuk, Selasa (25/3/2025).
Rombongan tersebut dipimpin oleh Bupati Banggai Amirudin Tamoreka, diikuti Ketua DPRD, Kodim 1308 LB, Sekab, OPD dan sejumlah pejabat terkait lainnya.
Kegiatan ini bertujuan memastikan kelancaran arus dan kesiapan petugas dalam menghadapi puncak mudik Lebaran.
Di tempat tersebut Kapolres menyampaikan bahwa kepolisian bersama bersama pemerintah daerah dan instansi terkait berkomitmen memastikan arus mudik berjalan lancar.
“Kami terus berkoordinasi dengan pemerintah daerah, TNI, ASDP, dan instansi lainnya agar pemudik bisa nyaman dan aman dalam perjalanan,” ujarnya.
AKBP Putu menjelaskan bahwa pengamanan selama arus mudik ini juga diperketat dalam Operasi Ketupat Tinombala 2025.
“Kami telah menyiapkan rekayasa arus lalulintas guna mengantisipasi lonjakan serta untuk kelancaran arus mudik di pelabuhan wilayah Kabupaten Banggai,“ katanya.
Dengan meningkatnya arus kendaraan menjelang Lebaran, Polres Banggai mengimbau para pemudik untuk tetap berhati-hati dan mengikuti arahan petugas di lapangan,” imbuhnya.*Humas Polres Banggai