Wakapolres Donggala Pimpin Upacara Hari Kesadaran Nasional Bulan April 2025.
Donggala – Tribratanews.sulteng.polri.go.id
Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Donggala AKBP Angga Dewanto Basari,S.I.K.,M.Si yang diwakili oleh Wakapolres Donggala Kompol Nazarudin,S.H menghadiri sekaligus bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) dalam kegiatan upacara peringatan Hari Kesadaran Nasional bulan April 2025. Kamis (17/4/25)
Upacara dilaksanakan pada pukul 08.15 WITA di halaman Mapolres Donggala dengan khidmat dan penuh semangat.” Terang Plh Kasihumas Iptu Hizbullah
Upacara Hari Kesadaran Nasional ini merupakan agenda rutin setiap bulan yang bertujuan untuk menumbuhkan semangat nasionalisme, meningkatkan disiplin aparatur negara, serta memperkuat integritas dan pelayanan kepada masyarakat.
Dalam amanatnya, Wakapolres Donggala menyampaikan pentingnya momentum Hari Kesadaran Nasional sebagai sarana introspeksi dan evaluasi diri bagi seluruh personel Polri, khususnya di lingkungan Polres Donggala, guna terus meningkatkan profesionalisme dan kinerja dalam menjalankan tugas.
“Kita semua memiliki tanggung jawab untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Hari Kesadaran Nasional ini menjadi momen yang tepat untuk mengingat kembali nilai-nilai pengabdian sebagai abdi negara dan abdi masyarakat,” ujar Wakapolres
Upacara diikuti oleh seluruh pejabat utama Polres Donggala, para perwira serta bintara, Kegiatan berlangsung tertib dan lancar hingga selesai.
Melalui kegiatan ini, diharapkan seluruh jajaran Polres Donggala semakin memperkuat komitmen dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat serta menjunjung tinggi nilai-nilai pengabdian kepada bangsa dan negara.” Tutup Waka
Polres Donggala (AS/HMS)