Polsek Batui Gerak Cepat Tangani Tabrakan Sesama Sepeda Motor
Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Kecelakaan lalu lintas yang melibatkan sesama pengendara motor terjadi di Jalan Raya Kelurahan Balantang Kecamatan Batui, Banggai, pada Sabtu (26/4/2025) malam.
Beruntung, dalam kejadian tersebut tidak menimbulkan korban jiwa, kendati kedua pengendara mengalami sejumlah luka-luka.
Menurut Kapolsek Batui IPTU Rudi Dg. Sumbung menjelaskan kronologis laka lantas tersebut berawal saat pengendara motor Yamaha Mio M3 125 tanpa TNKB yang dikendarai perempuan M (14) warga Kelurahan Tolando. Bergerak dari arah Kelurahan Lamo ke arah Batui.
Di waktu sama dan arah yang berlawanan, melaju sepeda motor Yamaha Mio Soul DN 2651 RF yang dikendarai laki-laki IF (23) warga Kelurahan Sisipan.
Saat itu pengendara Mio M3 hendak mengambil jalur kanan untuk berbelok. Tiba-tiba pengendara Mio Soul melaju kencang dari arah depan dan tak dapat mengendalikan kendaraannya sehingga tabrakan pun tak terelakkan.
“Hal ini menyebabkan M mengalami luka serius, dan langsung dirujuk ke RSUD Luwuk. Sedangkan IF mengalami lecet dilutut dan siku kanan,” ujar IPTU Rudi.
Kapolsek Batui mengatakan bahwa faktor yang mempengaruhi laka dikarenakan pengendara kurang berhati-hati dalam mengendalikan kendaraannya.
“Dari Kejadian ini kerugian materil ditaksir Rp 2,5 Juta,” sebutnya.
Atas kejadian laka itu lanjut perwira pangkat dua balak ini, pihaknya melakukan olah TKP. Selain itu, juga mendatangi para saksi untuk dimintai keterangan.
“Termasuk menyita kedua motor ke Mapolsek Batui sebagai barang bukti,” pungkasnya.*HumasPolresBanggai