BID HUMASLatestNewsPOLRESPOLRES BANGGAISATKER

Polres Banggai Edukasi Remaja Untuk Tidak Balap Liar

Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Polres Banggai melaksanakan patroli rutin di sejumlah titik rawan aktivitas balap liar yang kerap dilakukan oleh remaja dan berpotensi membahayakan diri sendiri maupun orang lain, Senin (28/4/2025).

Patroli tersebut menyasar ruas-ruas jalan utama yang sering dijadikan arena balap liar, terutama pada malam hingga dini hari.

Tidak hanya melakukan pengawasan, tetapi juga mendatangi tempat sejumlah remaja yang kedapatan berkumpul di tepi jalan, serta memberikan imbauan tentang bahaya dan dampak negatif dari balap liar.

Kasat Samapta Polres Banggai, AKP Jimyarto Anasim mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menyelamatkan generasi muda dari tindakan yang merugikan.

“Balap liar bukan hanya melanggar hukum, tetapi juga sangat membahayakan keselamatan. Kami berharap dengan edukasi langsung, para remaja memahami risikonya dan tidak terlibat dalam aksi tersebut,” ujar Kasat.

Ia menegaskan akan terus meningkatkan patroli di jam-jam rawan serta mengintensifkan edukasi keselamatan berlalu lintas kepada kalangan remaja.

Diharapkan melalui langkah preventif ini, angka kecelakaan lalu lintas yang disebabkan oleh balap liar dapat ditekan secara maksimal.

“Banyak pihak merasa terbantu dengan adanya patroli rutin yang membuat suasana jalan raya lebih tertib dan aman, terutama pada malam hari,” tukas AKP Jimy.*HumasPolresBanggai