BID HUMASSATKER

Kabid TIK Polda Sulteng Pimpin Apel Pagi, Di Lanjutkan Dengan Bela Diri Polri

Palu, Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Didalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat. Hal tersebut merupakan syarat mutlak setiap anggota Polri dalam mengemban tugas sehari-hari untuk melayani masyarakat. Untuk memperoleh kesehatan jasmani maka wajib hukumnya setiap orang untuk melaksanakan olahraga secara rutin., Jumat (20/01/2023) pagi, di halaman Mako Polda Sulawesi Tengah.

Kegiatan olahraga tersebut Rutin dilaksanakan untuk membentuk kebugaran tubuh yang sehat bagi masing-masing personel terutama melalui bela diri polri.

Sebelum melaksanakan kegiatan bela diri polri, senam pagi wajib dilakukan oleh seluruh personel Polda Sulawesi Tengah terlebih dahulu, usai mengikuti apel pagi yang dipimpin langsung oleh Kabid TIK Polda Sulawesi Tengah Kombes Pol Drs. Suliono.

“Kabid TIK Polda Sulawesi Tengah Kombes Pol Drs. Suliono, mengatakan bahwa kegiatan bela diri polri itu bertujuan untuk menjaga tubuh agar tetap sehat, selain itu juga untuk menjaga imunitas tubuh yang lebih kuat, dan menjaga mentalitas kita dalam segala situasi di dalam bertugas.”

“Kegiatan Bela diri Polri ini akan rutin dilaksanakan setiap hari Jumat karena meskipun ditengah-tengah kesibukan anggota bertugas, anggota harus tetap perlu meluangkan waktu untuk berolahraga demi kesehatan diri pribadi masing-masing personel, sangatlah penting agar tubuh tetap bugar dalam melaksanakan tugas sebagai pelayan masyarakat,” tutup Kabid TIK Polda Sulteng (DA)