POLRES BANGGAI

Pimpin Anev, Kapolsek Toili Minta Anggotanya Jaga Kesehatan dan Tetap Solid

Tribratanews.sulteng.polri.go.id – Menjelang Pemilu tahun 2024, Kapolsek Toili Iptu Nanang Afrioko meminta anggota untuk menjaga kondisi kesehatan.

“Cuaca saat ini lagi musim hujan dan tugas semakin padat, diharapkan rekan-rekan anggota tetap jaga kesehatan,” ucapnya saat memberikan arahan dalam anev mingguan di Mapolsek Toili.

Sebab menurutnya, Pemilu 2024 merupakan agenda nasional yang harus dikawal dan diamankan agar berjalan aman dan sukses.

“Kita harus pastikan Pemilu tahun 2024 berjalan aman dan kondusif,” jelasnya.

Selain Pemilu 2024, Nanang meminta anggota untuk memberantas segala bentuk penyakit masyarakat terutama miras yang menjadi akan dari gangguan kamtibmas.

“Rekan-rekan tetap peka terhadap situasi kamtibmas, tetap kompak dan solid,”tandasnya.*Humas Polres Banggai